Informasi Umum

Kode

17.04.1352

Klasifikasi

791.437 - films. description, critical apraisal of specific films

Jenis

Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Subjek

Films

Informasi Lainnya

Abstraksi

Penelitian ini berjudul “Presentasi Tanggung Jawab Suami Terhadap Keluarga dalam film” (Analisis Semiotika Charles Sanders Peirce Dalam Film Surga Yang Tak Dirindukan). Tanggung Jawab terhadap keluarga dapat ditemukan pada sebuah film. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adegan serta dialog di dalam film Surga yang Tak Dirindukan yang digunakan sebagai cara untuk mempresentasi tanggung jawab suami terhadap keluarga pada film tersebut. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan menggunakan pendekatan semiotika Charles Sanders Pierce yang membagi tanda atas ikon, indeks, dan simbol. Objek pada penelitian ini adalah film Surga yang Tak Dirindukan. Hasil penelitian dengan menggunakan semiologi Charles Sanders Peirce ini menunjukkan bahwa film Surga yang Tak Dirindukan mempresentasikan tanggung jawab yang harus dipenuhi oleh seorang suami terhadap keluarganya, meskipun dalam keadaan berpoligami. Ikon, indeks dan simbol yang terkandung dalam scene film tersebut menunjukkan bagaimana tanggung jawab suami presentasikan sebagai sosok yang mampu menyediakan tempat tinggal, memenuhi nafkah lahir dan batin, memberikan pendidikan serta perawatan, dan memberikan perlindungan terhadap keluarga, artinya film Surga yang Tak Dirindukan secara eksplisit menggambarkan kemampuan seorang suami yang mampu bertanggung jawab dalam keadaan berpoligami.

Kata Kunci: Presentasi, Tanggung jawab, Film, Semiotika.

Koleksi & Sirkulasi

Tersedia 1 dari total 1 Koleksi

Anda harus log in untuk mengakses flippingbook

Pengarang

Nama MUHAMMAD HAFIDH FAUZAN
Jenis Perorangan
Penyunting FREDDY YUSANTO, ASAAS PUTRA
Penerjemah

Penerbit

Nama Universitas Telkom, S1 Ilmu Komunikasi
Kota Bandung
Tahun 2017

Sirkulasi

Harga sewa IDR 0,00
Denda harian IDR 0,00
Jenis Non-Sirkulasi