Perencanaan Persediaan Bahan Baku Caterin Dengan Metode Material Requirement Planning (MRP) dan Metode Dynamic Lot Sizing Pada PT Caterindo Citra Rasa

Dahlia Fitri

Informasi Dasar

112070037
658.501
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

PT. Caterindo Citra Rasa merupakan perusahaan yang menyediakan jasa layanan catering untuk acara-acara besar seperti pernikahan, seminar, konfrensi, dan lain sebagainya. Perusahaan ini sering mengalami kelebihan pasokan bahan baku sehingga total biaya persediaan dengan menggunakan sistem pemesanan yang saat ini dilakukan cukup tinggi. Perusahaan melakukan pemesanan menggunakan intuisi pegawai yang ada di bagian persediaan, jika sistem persediaan tidak dilakukan perbaikan maka perusahaan akan mengalami kerugian terus menerus.

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan kuantitas pemesanan yang optimal dengan menggunakan faktor batas waktu kadaluwarsa makanan dan untuk meminimalisasi total biaya persediaan. Perhitungan kuantitas pemesanan yang optimal dengan faktor batas waktu kadaluwarsa makanan dipengaruhi oleh biaya pemesanan, biaya penyimpanan, dan biaya bahan baku. Biaya pemesanan didapat dari biaya telepon, faktur, dan kurir. Biaya penyimpanan didapat dari biaya listrik dan biaya depresiasi cooler sebagai tempat penyimpanan.

Perencanaan persediaan yang dilakukan menggunakan metode Material Requirement Planning (MRP) dan menggunakan metode Dynamic Lot Sizing dalam menentukan lot sizing yang tepat. Berdasarkan hasil perhitungan yang dilakukan maka metode dynamic lot sizing yang dapat meminimasi total biaya persediaan adalah metode Lot For Lot (LFL) dan Fixed Period Quantity, dengan metode tersebut, maka total biaya persediaan yang dikeluarkan perusahaan selama satu minggu yaitu sebesar Rp 188.963.735, sehingga perusahaan dapat menghemat biaya sebesar Rp 3.988.632 /minggu.

Pada Penelitian ini dihasilkan aplikasi untuk menghitung total biaya persediaan. Penelitian ini diharapkan dapat membantu perusahaan untuk mengambil keputusan mengenai pemesanan bahan baku dan mempermudah perusahaan untuk menghitung jumlah pemesanan dan merekap data customer.

Material Requirement Planning (MRP), Dynamic Lot Sizing, Kuantitas Pemesanan, LFL, Fixed Period Quantity.

Subjek

RESEARCH
 

Katalog

Perencanaan Persediaan Bahan Baku Caterin Dengan Metode Material Requirement Planning (MRP) dan Metode Dynamic Lot Sizing Pada PT Caterindo Citra Rasa
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

Dahlia Fitri
Perorangan
DR. Dida Diah Damayanti; -
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2011

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini