PENGEMBANGAN SISTEM ENTERPRISE RESOURCE PLANNING MODUL PURCHASE MANAGEMENT BERBASIS ODOO DENGAN MENGGUNAKAN METODE ASAP DI PERUM BULOG DIVRE JAWA BARAT

YOSHUA LUMBAN TOBING

Informasi Dasar

17.04.2674
C
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Perum Bulog adalah perusahaan umum milik negara yang bergerak di bidang logistik pangan yang memiliki ruang lingkup bisnis logistik, survey dan pemberantasan hama, penyediaan karung plastik, usaha angkutan, perdagangan komoditi pangan dan usaha eceran. Bulog juga memiliki beberapa tugas yaitu untuk menjaga harga dasar pembelian untuk gabah, menjaga stabilitas harga terutama harga pokok, menyalurkan beras miskin (Raskin) dan pengelolaan stok. Dalam melaksanakan tugasnya, Bulog memiliki 11 unit yaitu Satuan Pengawasan Intern, Sekretariat Perusahaan, Pusat Riset dan Perencanaan Strategis, Pusat Pendidikan dan Pelatihan, Pusat Manajemen Risiko dan Kepatuhan, Pengadaan, Operasional dan Pelayanan Publik, Komersial, Pengembangan Bisnis dan Industri, Keuangan, SDM dan Umum. Odoo adalah salah satu aplikasi ERP yang menyediakan berbagai solusi proses bisnis yang ada di perusahaan. Odoo merupakan aplikasi ERP yang tidak berbatar atau open source. Pada aplikasi Odoo dapat dilakukan penyesuaian atau kustomisasi sesuai dengan kebutuhan Perum BULOG. Penyesuaian dan kustomisasi terdapat pada field dan tombol yang ada pada aplikasi Odoo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode Accelerated SAP (ASAP) karena dengan menggunakan metode ASAP lebih efisien dalam penggunaan waktu dan biaya bila dibandingkan dengan metode lainnya. Proses pengembangan sistem ERP pada Perum BULOG dimulai dengan melakukan analisis pada perusahaan seperti proses bisnis yang berlangsun pada Perum BULOG dan analisis pada proses bisnis yang ada pada aplikasi Odoo. Setelah melakukan analisis dari kedua proses bisnis tersebut, dilakukan analisis GAP yang akan menjadi dasar dari perancangan proses bisnis usulan.
Kata kunci: Enterprise Resource Planning, ERP, Metode ASAP, Modul Purchase Management, Odoo

Subjek

ENTERPRISE RESOURCE PLANNING
 

Katalog

PENGEMBANGAN SISTEM ENTERPRISE RESOURCE PLANNING MODUL PURCHASE MANAGEMENT BERBASIS ODOO DENGAN MENGGUNAKAN METODE ASAP DI PERUM BULOG DIVRE JAWA BARAT
 
 
INDONESIA

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

YOSHUA LUMBAN TOBING
Perorangan
R. WAHJOE WITJAKSONO, UMAR YUNAN KURNIA
INDONESIA

Penerbit

Universitas Telkom
BANDUNG
2017

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini