PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI MONITORING BESARAN SUHU DAN KONDISI CUACA PADA SUATU LOKASI SECARA REAL-TIME BERBASIS WEB (STUDI KASUS : LOKASI UNIVERSITAS TELKOM)

MEGATARI WAHYU NINGRUM HANDANI

Informasi Dasar

17.06.932
004.21
Karya Ilmiah - TA (D3) - Reference

Kondisi cuaca di suatu daerah secara spesifik merupakan salah satu informasi penting yang dibutuhkan oleh pengguna. Hal ini disebabkan oleh perubahan cuaca yang sulit diprediksi karena terjadinya pemanasan global dan perubahan iklim. Kasus ini salah satunya terjadi di daerah Bandung selatan, khususnya di Telkom University yang memilliki kondisi cuaca yang tidak menentu. Hal ini disebabkan oleh perubahan suhu yang sering berubah dan perbedaan ketinggian permukaan laut yang berbeda dibandingkan dengan daerah sekitarnya. Oleh karena itu, sebuah sistem monitoring untuk mengetahui dan menganalisis kondisi cuaca dan suhu akan dikembangkan untuk membantu prakiraan cuaca di wilayah Telkom University. Sistem ini dirancang menggunakan sensor DHT11, rain sensor, sensor LDR, dan sensor BMP280 secara real-time pada lokasi tertentu. Pada sistem ini, konsep real-time yang digunakan adalah Soft Real-Time System (SRTS). Dari proses pengujian didapatkan variasi data suhu antara 22 – 38°C dan kelembapan 10 - 70% RH. Data ini kemudian dibandingkan dengan data cuaca aplikasi prakiraan cuaca di beberapa media, Data ini dikirim dan disimpan ke database dan ditampilkan pada aplikasi web, sehingga pengguna dapat mengetahui secara langsung kondisi cuaca pada lokasi tersebut dengan menggunakan IP Camera secara soft real-time system (SRTS).

Subjek

WEB APPLICATION
 

Katalog

PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI MONITORING BESARAN SUHU DAN KONDISI CUACA PADA SUATU LOKASI SECARA REAL-TIME BERBASIS WEB (STUDI KASUS : LOKASI UNIVERSITAS TELKOM)
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

MEGATARI WAHYU NINGRUM HANDANI
Perorangan
Giva Andriana Mutiara, Devie Ryana Suchendra
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2017

Koleksi

Kompetensi

  • DCH1G3 - BASIS DATA
  • TK2164 - IMPLEMENTASI LAYANAN JARINGAN
  • DCH2H4 - INTERFACE, PERIPHERAL, DAN KOMUNIKASI
  • VK11K3 - BASIS DATA
  • VKI2D4 - INTERFACE, PERIPHERAL, DAN KOMUNIKASI

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini