PENGARUH ELEMEN-ELEMEN BAURAN PROMOSI SAMSUNG GALAXY NOTE (PT. SAMSUNG) TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN(Studi di Kota Bandung Tahun 2012)

AISYAH FIRDAUSA

Informasi Dasar

17.04.3682
C
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Perkembangan teknologi yang begitu pesat membawa suatu perubahan yang cukup signifikan, khususnya dalam industri telekomunikasi di Indonesia. Teknologi yang sedang marak saat ini adalah snartphone. PT Samsung, Tbk dengan produk Samsung Galaxy Note perlu memiliki strategi dalam komunikasi pemasaran salah satunya adalah promosi. Dalam promosi, pemilihan media promosi harus direncanakan dengan baik karena merupakan salah satu keputusan penting dalam memasarkan produk dan mempengaruhi konsumen dalam mengambil keputusan untuk membeli produk tersebut. Perumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah bauran promosi digunakan oleh PT Samsung untuk produk smartphone yakni Samsung Galaxy Note dalam memasarkan produknya dan seberapa besar pengaruh dari setiap elemen bauran promosi terhadap keputusan pembelian produk smarthphone Samsung Galaxy Note oleh masyarakat Kota Bandung. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah bauran promosi digunakan oleh PT Samsung untuk produk smartphone yakni Samsung Galaxy Note dalam memasarkan produknya dan seberapa besar pengaruh dari setiap elemen bauran promosi terhadap keputusan pembelian produk smarthphone Samsung Galaxy Note oleh masyarakat Kota Bandung. Teori yang digunakan adalah Manajemen Pemasaran mengenai Bauran Promosi, Perilaku Konsumen dan Keputusan Pembelian. Penelitian ini menggunakan pendekatan studi kasus. Jenis penelitian adalah penelitian deskriptif kuantitatif dan kausal. Populasi dari penelitian ini adalah masayarakat Kota Bandung sebesar 2.420.146 orang, ukuran sampel penelitian ini sebanyak 400 responden. Data penelitian dikumpulkan melalui kuesioner dan studi dokumentasi. Pengujian hipotesis menggunakan analisis regresi linier berganda, uji F (simultan) dan uji t (parsial) untuk mengetahui secara simultan dan parsial pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen pada tingkat kepercayaan 95% (? =0,05). Hasil penelitian menunjukkan bahwa elemen-elemen bauran promosi secara simultan berpengaruh terhadap keputusan pembelian produk smarthphone Samsung Galaxy Note oleh masyarakat Kota Bandung. Secara parsial hanya satu variabel independen saja, yaitu penjualan personal yang berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Nilai koefisien determinasi menunjukkan bahwa variabel independen yang diteliti mampu menjelaskan 51% terhadap variabel keputusan pembelian sedangkan sisanya 49% dijelaskan variabel independen lainnya yang tidak termasuk dalam penelitian ini.

Kata kunci: Bauran Promosi, Keputusan Pembelian

Subjek

MARKETING
 

Katalog

PENGARUH ELEMEN-ELEMEN BAURAN PROMOSI SAMSUNG GALAXY NOTE (PT. SAMSUNG) TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN(Studi di Kota Bandung Tahun 2012)
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

AISYAH FIRDAUSA
Perorangan
 
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2017

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini