PERANCANGAN INTERIOR GRIYA SPA DI KOTA BANDUNG DENGAN PENDEKATAN PENCAHAYAAN RELAKSATIF

RISA NUR FAUZIA

Informasi Dasar

18.04.1844
729
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Pergeseran budaya pada kaum urban, kini, semakin terlihat seiring perkembangan zaman, mulai dari bahasa, fashion, hingga gaya hidup secara perlahan tergantikan dengan banyaknya pengaruh dari berbagai media perantara. Termasuk di wilayah Kota Bandung, gaya hidup yang konsumtif dan serba modern menjadi salah satu ciri pada kaum urban yang mengharuskan pelakunya bekerja lebih produktif, yang secara tidak sengaja menjadi sebuah rutinitas yang dapat mengakibatkan tingkat stress akan kejenuhan dan tegang pada otot. Hal tersebut diperparah dengan keadaan perkotaan saat ini yang sibuk, panas bising, serta gersang akan polusi, sehingga menurunkan efektivitas kerja bahkan kesehatan jika terus berada di situasi yang sama dalam kurun waktu tertentu. Jika ditelaah lebih lanjut, dalam proses pemulihannya para penderita stress lebih memilih sebuah tempat dengan kriteria tertentu agar dapat menenangkan fisik dan spiritualnya, Hal itulah yang menjadi pertimbangan dibutuhkannya suatu perencanaan interior SPA dengan desain khusus sebagai sarana relaksasi dan terapi untuk penanggulangan stress yang tepat, agar dapat mengembalikan keseimbangan tubuh. Perencanaan interior tidak hanya menitikberatkan relaksasi pada pelayanan, namun juga pada penyediaan fasilitas modern yang bervariatif dan menghadirkan pengalaman ruang melalui penciptaan suasana modern dengan cara megolah elemen interior pembentuk ruang dan pengaplikasian pendekatan relaxing lighting pada perancangan, sehingga tercipta desain yang sesuai, mengingat desain fasilitas relaksasi yang krusial bagi tercapainya relaksasi yang maksimal bagi para kaum urban. Kata Kunci: SPA, Relaxing Lighting, Interior SPA.

Subjek

DESIGN
 

Katalog

PERANCANGAN INTERIOR GRIYA SPA DI KOTA BANDUNG DENGAN PENDEKATAN PENCAHAYAAN RELAKSATIF
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

RISA NUR FAUZIA
Perorangan
IMTIHAN HANOM, SANTI SALAYANTI
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Desain Interior
Bandung
2018

Koleksi

Kompetensi

  • IDG4F6 - TUGAS AKHIR / SKRIPSI

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini