Pengaruh Aktivitas Off Balance Sheet (OBS) Terhadap Kinerja Bank (Studi pada Sub sektor Perbankan Periode 2010-2017)

REYNALDI RAMADHANA IMAN

Informasi Dasar

19.04.1341
C
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Dalam Industri Perbankan terdapat dua aktivitas bank yaitu aktivitas tradisional dan aktivitas non-tradisional. Aktivitas tradisional merupakan aktivitas utama bank dan aktivitas non-tradisional merupakan aktivitas yang diluar dari aktivitas utama bank. Salah satu aktivitas non-tradisional dalam Perbankan adalah aktivitas Off Balance Sheet (OBS). OBS adalah sebuah aktivitas yang tidak muncul dalam neraca, karena aktivitasnya tidak termasuk aktiva ataupun kewajiban. Di Indonesia sendiri pada periode 2010-2017 aktivitas OBS sangat fluktuatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh signifikan dari aktivitas OBS yang diwakili dengan derivatif terhadap kinerja bank yang diwakili oleh ROE. Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari laporan keuangan tiap bank pada periode 2010–2017. Populasi dalam penelitian ini adalah sub sektor bank yang terdaftar di bursa efek Indonesia periode 2010-2017. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini yaitu purposive sampling. Metode analisis dalam penelitian ini menggunakan metode regresi data panel, analisis statistik deksriptif dan uji t. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa aktivitas OBS berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kinerja bank periode 2010-2017. Kata Kunci : aktivitas non tradisional, Off Balance Sheet Activity, Derivatif, Return on Equity, Bank.

Subjek

BANK
 

Katalog

Pengaruh Aktivitas Off Balance Sheet (OBS) Terhadap Kinerja Bank (Studi pada Sub sektor Perbankan Periode 2010-2017)
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

REYNALDI RAMADHANA IMAN
Perorangan
TIEKA TRIKARTIKA GUSTYANA
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2019

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini