PERANCANGAN STORYBOARD UNTUK FILM PENDEK ANIMASI 2D RIMUNG

MUHAMMAD FUAD AR-RAZI

Informasi Dasar

19.04.3945
791. 43
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAK Muhamad Fuad Ar-Razi. 2019. Perancangan Storyboard untuk Film Pendek Animasi 2D Rimung. Tugas Akhir. Program Studi Desain Komunikasi Visual. Fakultas Industri Kreatif. Universitas Telkom. Indonesia merupakan negara yang dilintasi garis khatulistiwa dan beriklim tropis, sehingga Indonesia menjadi Negara kepulauan yang memiliki beraneka ragam makhluk hidup. Harimau Sumatera menjadi salah satu hewan endemik Indonesia yang saat ini dalam kondisi terancam punah dan hanya bersisa kurang lebih 400 ekor yang tersebar di pulau Sumatera dan dominan berada di kawasan Aceh, salah satunya di Hutan Ulu Masen. Banyak faktor yang mempengaruhi menurunnya populasi Harimau Sumatera yaitu Seleksi alam, konflik dengan hewan lain, dan konflik dengan manusia seperti perburuan liar. Hal ini membuktikan bahwa masih kurangnya perhatian dan kepedulian masyarakat terhadap lingkungan dan satwa endemik Indonesia. Oleh karena itu masyarakat perlu diberi pesan melalui sebuah media animasi 2 dimensi dengan harapan dimasa yang akan datang masyarakat akan lebih peduli dan perhatian terhadap alam dan satwa yang ada didalamnya. Dalam pembuatannya, banyak hal yang harus diperhatikan agar cerita yang akan disampaikan mengandung pesan yang mudah diterima dan dipahami. Dan dapat mempresentasikan keadaan Harimau Sumatera dan alamnya di hutan ulu masen Aceh. Sehingga pada Storyboard animasi 2D yang dibuat, cerita yang ingin disampaikan berdasarkan kehidupan nyata harimau sumatera yang dipadukan dengan penceritaan yang menarik. Teknik pengumpulan data yang dilakukan berupa wawancara, observasi, dan studi pustaka. Kemudian data tersebut dianalisis dengan metode studi kasus. Dari hasil analisis akan didapatkan konsep cerita yang kemudian diterapkan dalam perancangan Storyboard Animasi 2D. Kata kunci: harimau Sumatra, terancam punah, animasi 2D, perancangan Storyboard

Subjek

ANIMATION
 

Katalog

PERANCANGAN STORYBOARD UNTUK FILM PENDEK ANIMASI 2D RIMUNG
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

MUHAMMAD FUAD AR-RAZI
Perorangan
Aris Rahmansyah
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Desain Komunikasi Visual
Bandung
2019

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini