Visualisasi dan Perencanaan Rute untuk Tracking Autonomous Surface Vehicle (ASV)

ADYSTI ADRIANNE

Informasi Dasar

19.04.4123
629.892
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Autonomous Surface Vehicle (ASV) merupakan kendaraan tanpa awak yang beroperasi di atas permukaan air. ASV sangat berguna untuk mempermudah pekerjaan manusia, karena ASV dapat menjangkau tempat-tempat sempit atau berbahaya di suatu perairan seperti laut, sungai, danau dan lain sebagainya yang tidak dapat dijangkau oleh manusia. ASV yang dapat berjalan tanpa dikendalikan pengguna karena dikendalikan oleh suatu platform yang bernama Ardupilot atau yang biasa disebut APM (Ardupilot Mega). Untuk menjalankan ASV secara autonomous menggunakan Ardupilot, pengguna dapat memberikan perintah berupa titik – titik rute (waypoint) yang harus dituju oleh ASV sehingga ASV dapat berpindah dari titik start hingga ke titik goal. Selain menggunakan waypoints biasa, perencanaan rute juga dapat digunakan menggunakan waypoints yang dihasilkan menggunakan A*. Penelitian ini akan berfokus pada implementasi A* dan waypoints untuk perencanaan rute dan visualisasi hasil menggunakan Mission Planner. Kedua metode tersebut diuji dengan menggunakan 2 buah skenario pengujian yaitu, pengujian menggunakan 2 waypoints dan pengujian menggunakan 6 waypoints. Hasil dari kedua pengujian tersebut menunjukkan bahwa metode waypoints tanpa A* memiliki performa yang lebih baik dengan jarak tempuh dan error yang lebih kecil dibandingkan metode waypoints dengan A*. Namun, metode waypoints dengan A* juga memiliki kelebihan yaitu dapat melakukan obstacle avoidance dengan hasil pengujian menunjukkan bahwa obstacle avoidance menggunakan waypoints dengan A* menghasilkan konvergen lebih cepat daripada waypoints tanpa A*.

Subjek

ROBOTICS
 

Katalog

Visualisasi dan Perencanaan Rute untuk Tracking Autonomous Surface Vehicle (ASV)
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

ADYSTI ADRIANNE
Perorangan
Bayu Erfianto
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Informatika
Bandung
2019

Koleksi

Kompetensi

  • CCH3F3 - KECERDASAN BUATAN
  • CSH4C3 - SISTEM TERTANAM UNTUK ROBOTIKA
  • CCH4D4 - TUGAS AKHIR
  • CII4E4 - TUGAS AKHIR
  • CPI4E4 - TUGAS AKHIR
  • III4A4 - TUGAS AKHIR

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini