PERANCANGAN PASSENGER INFORMATION DISPLAY SYSTEM PADA GERBONG KERETA DENGAN BAHASA BANGLADESH

RIFQI PUTRAYESA

Informasi Dasar

19.04.4323
629.8
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Pertumbuhan pengguna moda tranportasi kereta yang terjadi setiap tahunnya, membuat perkembangan dari sisi perkembangan kereta dan layanan yang disediakan perusahaan kereta untuk penumpang kereta. Salah satu peningkatan pelayan yang dilakukan adalah menyediakan layanan informasi untuk penumpang kereta. Dengan menggunakan PIDS diharapkan dapat memenuhi kebutuhan pengguna moda transportasi kereta akan informasi mengenai transportasi kereta. Informasi tersebut berupa nama kereta, nomor kereta, nomor gerbong kererta, nomor kereta dan stasiun yang akan dilewati oleh kereta. Tujuan dengan memberikan informasi kepada penumpang kereta agar tidak terjadi kesalahan saat pengguna moda transportasi kereta saat menaiki kereta dan keliru mengenai rute yang dilalui oleh kereta serta penumpang kereta dapat berisiap-siap ketika akan mencapai stasiun tujuan. Untuk menampilkan informasi tersebut, PIDS menggunakan komponen seperti GPS, LED Matrix Display, Micro SD Card, yang kemudian dikontrol dengan algoritma dengan menggunakan mikrokontroller. Penggunaan GPS agar PIDS mendapatkan datat koordinat dari lokasi kereta secara real-time¬, sehingga pengguna moda transportasi dapat memperoleh informasi secara terbaru mengenai posisi kereta. Micro SD berfungsi untuk menyimpan data koordinat yang akan digunakan sebagai lokasi stasiun yang akan dilewati oleh kereta, sehingga PIDS akan menampilkan informasi mengenai stasiun pada LED Matrix Display berdasarkan data koordinat yang tersimpan pada Micro SD Card. Berdasarkan hasil dari beberapa kali pengujian yang dilakukan dengan menggunakan PIDS, didapatkan hasil bahwa PIDS dapat menampilkan informasi sesuai dengan perpindahan lokasi. Dalam pengujian tersebut, PIDS dapat menampilkan semua informasi yang dibutuhkan oleh penumpang, walaupun masih terdapat beberapa kekeurangan. Kekurangan tersebut yaitu jumlah data yang dapat diakases dari Micro SD Card hanya sebatas 30 data koordinat. Dengan terdapatnya keterbatasan data yang dapat disimpan tersebut, sangat memungkinkan terjadinya keterbatasan jumlah koordinat stasiun yang akan dilewati kereta sesuai dengan rute dari kereta.
Kata Kunci: PIDS, Mikrokontroller, GPS, Micro SD Card

Subjek

MICROCONTROLLER
 

Katalog

PERANCANGAN PASSENGER INFORMATION DISPLAY SYSTEM PADA GERBONG KERETA DENGAN BAHASA BANGLADESH
 
 
Bahasa Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

RIFQI PUTRAYESA
Perorangan
Rizki Ardianto Priramadhi, Denny Darlis
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Teknik Elektro
Bandung
2019

Koleksi

Kompetensi

  • EL2323 - DASAR SISTEM KONTROL
  • EL2124 - ELEKTRONIKA I
  • EKG4B3 - KONTROL LANJUT
  • EL3113 - MIKROKONTROLER
  • EL2213 - TEKNIK DIGITAL

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini