PENGARUH PERSEPSI HARGA, KUALITAS PELAYANAN, DAN PROMOSI TERHADAP LOYALITAS MELALUI KEPUASAN PELANGGAN (Studi pengguna internet Indihome di kota Bandung)

MOCHAMAD MUSYANDI MUCHSIN

Informasi Dasar

20.04.1452
658.812
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Indihome merupakan salah satu produk internet rumah atau fixed dengan berbagai macam produk didalamnya yaitu Internet, TV kabel, dan telepon. Banyaknya laporan yang diberikan terkait harga paket produk Indihome yang mahal dan tiba-tiba harga tidak sesuai dengan perjanjian paket diawal, kualitas dengan pelayanannya yang kurang, serta promosi dilakukan tidak sesuai dengan kebutuhan pelanggan hal ini berdampak kepada kesetiaan pengguna indihome dan juga kepuasan terhadap produk indihome. Sebenarnya Indihome sudah memberikan solusi atas permasalan tersebut. Penelitian ini terdapat lima variabel dengan variabel independent yaitu Persepsi harga (X1), Kualitas pelayanan (X2), dan Promosi (X3). Variabel intervening yaitu Kepuasan Pelanggan (Z) serta variabel dependen Loyalitas (Y) yang bertujuan untuk menguji apakah persepsi harga, kualitas pelayanan, dan promosi berpengaruh secara parsial kepada kepuasan pelanggan serta persepsi harga, kualitas pelayanan, promosi secara keseluruhan atau simultan yang dimediasi dengan kepuasan pelanggan terhadap loyalitas pengguna Indihome di kota Bandung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif dan kausal. Jenis data yang dibutuhkan untuk penelitian ini adalah data primer dan sekuder. Populasi dalam penelitian ini yaitu pengguna Indihome di kota Bandung. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode non-probability sampling jenis kuota sampling. Sampel dari penelitian ini yaitu 100 responden di kota Bandung yang menggunakan Indihome. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan analisis jalur. Hasil penelitian secara keseluruhan menunjukan bahwa variabel persepsi harga, kualitas pelayanan, promosi, kepuasan pelanggan dan loyalitas pengguna Indihome di kota Bandung berada pada kategori baik. Hasil analisis jalur juga menunjukan bahwa persepsi harga berpengaruh terhadap kepuasan, kualitas pelayanan berpengaruh terhadap kepuasan pelayanan, promosi berpengaruh terhadap kepuasan pelyanan, kepuasan berpengaruh terhadap loyalitas dan persepsi harga, kualitas pelayanan, promosi berpengaruh secara bersama-sama terhadap loyalitas yang dimediasi oleh kepuasan pelanggan.

Subjek

CUSTOMER LOYALTY
 

Katalog

PENGARUH PERSEPSI HARGA, KUALITAS PELAYANAN, DAN PROMOSI TERHADAP LOYALITAS MELALUI KEPUASAN PELANGGAN (Studi pengguna internet Indihome di kota Bandung)
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

MOCHAMAD MUSYANDI MUCHSIN
Perorangan
ARLIN FERLINA MOCHAMAD. TRENGGANA
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Administrasi Bisnis
Bandung
2020

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini