PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT PEGADAIAN (PERSERO) KANTOR PUSAT JAKARTA PUSAT

GINNA ATIKAH PUTRI

Informasi Dasar

20.04.1564
658.4
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

PT Pegadaian (Persero) merupakan perusahaan BUMN sektor keuangan Indonesia yang bergerak pada tiga lini bisnis perusahaan yaitu pembiayaan, emas, dan aneka jasa. Perusahaan ini terkenal dengan bisnis gadainya yang memiliki semboyan “mengatasi masalah tanpa masalah”. Kondisi yang dihadapi PT Pegadaian (Persero) Kantor Pusat Jakarta Pusat terkait budaya organisasi dan kinerja karyawan yang ditemukan oleh penulis melalui preliminary test terhadap kedua variabel menghasilkan tingkat budaya organisasi tergolong baik dan tingkat kinerja karyawan tergolong tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat budaya organisasi perusahaan, tingkat kinerja karyawan perusahaan, serta pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja karyawan pada PT Pegadaian (Persero) Kantor Pusat Jakarta Pusat. Pengumpulan data pada penelitian ini diperoleh menggunakan kuesioner skala 4 likert dengan sampel 211 responden. Metode sampling yang digunakan pada penelitian ini adalah metode non probability sample dengan teknik accidental sampling. Dalam menjelaskan hasil penelitian, teknik analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi linear sederhana. Hasil yang diperoleh pada penelitian ini menunjukan bahwa budaya organisasi berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan PT Pegadaian (Persero) Kantor Pusat Jakarta Pusat dengan nilai koefisien regresi budaya organisasi sebesar 0.392 bersifat positif. Hal ini juga dibuktikan pada uji koefisien determinasi yang memperoleh nilai sebesar 0.659, artinya budaya organisasi memiliki konstribusi pengaruh sebesar 65.9% terhadap kinerja karyawan.

Kata Kunci: Budaya Organisasi, Kinerja Karyawan, Sumber Daya Manusia

Subjek

ORGANIZATION CULTURE
 

Katalog

PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT PEGADAIAN (PERSERO) KANTOR PUSAT JAKARTA PUSAT
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

GINNA ATIKAH PUTRI
Perorangan
HANI GITA AYUNINGTIAS
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Manajemen (Manajemen Bisnis Telekomunikasi dan Informatika)
Bandung
2020

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini