RANCANG BANGUN SMART BILLING KOS BERBASIS IOT (INTERNET OF THINGS)

Erika Indah Puspita Sari

Informasi Dasar

ITTJ.16170053.65
680
Karya Ilmiah - TA (D3) - Reference

Seiring dengan perkembangan IPTEK di bidang elektronik dan komunikasi terutama pengembangan teknologi IoT, manusia berusaha untuk merealisasikan alat-alat pendukung untuk dapat memudahkan dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari, untuk itu mulai difikirkan untuk merealisasikan suatu perangkat yang mampu mempermudah memonitoring penggunaan listrik, penggunaan air dan memperkirakan biaya tagihan kos berbasis IoT. Penelitian ini dirancang membuat sebuah sistem smart billing kos berbasis IoT. Alat ini dirancang untuk mengetahui penggunaan listrik, penggunaan air, memperkirakan biaya tagihan kos. Media yang digunakan adalah LCD dan web Thinger.io untuk menampilkan hasilnya. Alat ini terdiri dari sensor PZEM 004T sebagai input tegangan dan arus. Sensor water flow sebagai input air, dan RFID sebagai pengaman pintu. Sistem ini dibangun dengan prinsip kerja memonitoring penggunaan listrik, air dan apabila pengguna kos sudah membayar kos maka akan bisa masuk ke kamar, sedangkan jika belum membayar maka tidak bisa masuk ke kamar. Di program menggunakan mikrokontroler dengan RFID sebagai inputannya. Dari hasil pengujian didapatkan tingkat keakuratan pengukuran penggunaan listrik dengan menggunakan sensor PZEM004T dari 10 pengujian terdapat 3 pengujian yang memiliki selisih 1Wh terhadap KWH Meter digital. Tingkat keakuratan pengukuran penggunaan Air dengan menggunakan sensor water flow YF-S201 mendapatkan selisih rata-rata 49,5ml. Modul RC522 efektif pada jarak maksimal 4cm dengan tingkat keberhasilan 100%, untuk jarak 5cm 2 dari 5 pengujian berhasil dan 3 pengujian gagal, sedangkan diatas 5cm semua pengujian gagal. Web server thinger.io dapat berfungsi dengan baik sebagai web monitoring namun untuk pengontrol, web server thinger.io masih kurang baik karena memiliki rata-rata delay yang cukup besar untuk mengaktifkan lock RFID mendapat rata-rata delay 10,96 detik sedangkan untuk menonaktifkan lock RFID memiliki rata-rata delay 9,48 detik.

Subjek

#N/A
 

Katalog

RANCANG BANGUN SMART BILLING KOS BERBASIS IOT (INTERNET OF THINGS)
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

Erika Indah Puspita Sari
Perorangan
Hary Nugroho
 

Penerbit

Institut Teknologi Telkom Jakarta
Jakarta
2020

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini