PENGARUH INOVASI TERHADAP PENGEMBANGAN ENTREPRENEUR (STUDI PADA PARA TENANT BANDUNG TECHNO PARK)

DITHA SUCIANINGSIH

Informasi Dasar

14.04.471
658.421
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Istilah technopreneurship mengacu pada pemanfaatan teknologi informasi untuk pengembangan wirausaha. Seorang technopreneur harus memiliki ide-ide baru, cara-cara baru dan berinovasi terhadap usahanya dalam menciptakan sesuatu yang baru dan berbeda melalui berpikir kreatif dan bertindak inovatif dalam pemecahan masalah dan untuk menciptakan peluang. Namun, masih banyak hasil inovasi yang menjadi bahan makalah semata, sehingga banyak yang memandang dunia technopreneur masih asing dan tidak menjamin masa depan yang lebih baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengembangan inovasi oleh para Tenant Bandung Techno Park, pengembangan technopreneur pada para Tenant Bandung Techno Park, dan pengaruh inovasi terhadap pengembangan technopreneur pada para Tenant Bandung Techno Park. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah metode deskriptif dan verifikatif. Data diperoleh dengan menyebarkan kuesioner kepada 34 responden yang merupakan para Tenant Bandung Techno Park dengan teknik pengambilan sampel yaitu sampling jenuh. Adapun teknik analisisnya menggunakan analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa persepsi para Tenant Bandung Techno Park terhadap pengembangan inovasi termasuk dalam kategori tinggi. Hal ini menunjukkan bahwa inovasi yang terdiri dari relative advantage, compatibility, complexity, triability dan observability telah dimiliki Tenant Bandung Techno Park dalam melakukan inovasi produk. Persepsi para Tenant Bandung Techno Park terhadap pengembangan technopreneur termasuk dalam kategori tinggi. Hal ini menunjukkan technopreneur yang terdiri dari motivasi, kepemilikan, gaya manajerial, kepemimpinan, Research and Development, jaringan kerja, potensial pertumbuhan dan target pasar telah menjadi pokok utama dalam pengembangan technopreneur Bandung Techno Park. Inovasi mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap pengembangan technopreneur pada para Tenant Bandung Techno Park. Jika inovasi ditingkatkan, maka dapat meningkatkan pengembangan technopreneur. Sebaliknya, jika inovasi turun, maka dapat menurunkan pengembangan technopreneur para Tenant Bandung Techno Park.

Kata Kunci: Inovasi, Techno Park, Technopreneur, Pengembangan Technopreneur

Subjek

ENTREPRENEURSHIP
 

Katalog

PENGARUH INOVASI TERHADAP PENGEMBANGAN ENTREPRENEUR (STUDI PADA PARA TENANT BANDUNG TECHNO PARK)
 
ix, 73p.: il.; 29cm
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

DITHA SUCIANINGSIH
Perorangan
Ratna L. Nugroho
 

Penerbit

FEB, Universitas Telkom
Bandung
2014

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini