Informasi Umum

Kode

19.04.263

Klasifikasi

670 - Manufacturing, Manufactured products

Jenis

Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Subjek

Lean Manufacturing

Dilihat

321 kali

Informasi Lainnya

Abstraksi

Sumber daya manusia memiliki peran yang penting dalam keberlangsungan sebuah perusahaan, sehingga perlu diperhatikan proses pengelolaannya di perusahaan. Analisis beban kerja diperlukan untuk memastikan kegiatan produksi berjalan dengan baik dan sumber daya manusia memiliki beban kerja yang merata (proporsional). Analisis beban kerja bagi pekerja di lantai produksi dapat digunakan sebagai dasar dalam penentuan kebutuhan pegawai ketika terjadi penambahan shift kerja. Hasil analisis beban kerja menggunakan metode work sampling dan NASA-TLX diketahui bahwa urutan beban kerja dari yang tertinggi ke terendah yaitu : pekerjaan brazing (110.29%-tinggi) – pekerjaan bubut (106.20%-tinggi) – pekerjaan cilindrical grinding (105.00%-optimal) – pekerjaan milling (103.60%-optimal) – pekerjaan surface grinding (96.08%-optimal) – pekerjaan packaging (81.70%-rendah). Jumlah pegawai operator mesin yang dibutuhkan CV.INTECH Manufaktur berdasarkan hasil perhitungan yaitu 1 orang per pekerjaan per shift. Perusahaan membutuhkan 15 pegawai mesin produksi yang dibagi kedalam 3 shift kerja sedangkan jumlah pegawai eksisting yang dimiliki hanya ada 13 pegawai operator mesin, sehingga CV.INTECH Manufaktur perlu melakukan penambahan 2 pegawai kontrak untuk memenuhi kebutuhan perusahaan ketika terjadi peningkatan produksi. Untuk bagian packaging dibutuhkan 1 pegawai per shift kerja, hal ini sudah sesuai dengan kondisi eksisting perusahaan saat ini.

  • IEH4HC3 - SISTEM MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA
  • IE4424 - TUGAS AKHIR
  • IEH4H4 - TUGAS AKHIR
  • III4A4 - TUGAS AKHIR
  • IEI5L3 - SISTEM MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA
  • III4A4 - TUGAS AKHIR

Koleksi & Sirkulasi

Seluruh (1) koleksi tidak tersedia

Anda harus log in untuk mengakses flippingbook

Pengarang

Nama BETA ARYA ASH SHIDIK
Jenis Perorangan
Penyunting ATYA NUR AISHA, FIDA NIRMALA NUGRAHA
Penerjemah

Penerbit

Nama Universitas Telkom
Kota Bandung
Tahun 2019

Sirkulasi

Harga sewa IDR 0,00
Denda harian IDR 0,00
Jenis Non-Sirkulasi