Informasi Umum

Kode

21.04.2770

Klasifikasi

621.382 7 - Optical communications, Transmission of sound, Visual images, Other information by light, Optical disc technology, Laser communication

Jenis

Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Subjek

Optical Communication

Dilihat

285 kali

Informasi Lainnya

Abstraksi

Underwater Visible Light Communication (UVLC) menjadi salah satu potensi pengembangan dari Visible Light Communication (VLC) untuk diteliti performansinya. Dengan adanya perkembangan UVLC, kini sistem VLC dapat diimplementasikan di dalam air. Namun masih terdapat sejumlah masalah dari UVLC, salah satunya yaitu jarak jangkauan komunikasi sebagai salah satu faktor performansi sistem yang telah dapat ditanggulangi menggunakan Low Density Parity Check (LDPC) yang digunakan sebagai Forward Error Correction (FEC). Penelitian ini menggunakan Quasi-Cyclic (QC)-LDPC untuk meningkatkan performansi sistem UVLC pada jenis air laut clear ocean dan coastal ocean. Pada tugas akhir ini telah dilakukan analisis kinerja FEC menggunakan QC-LDPC pada sistem UVLC kemudian dibandingkan dengan sistem UVLC yang tidak menggunakan QC-LDPC untuk dianalisis dengan menggunakan jenis air laut yang berbeda pada bagian Kanal LDPC yaitu Line of Sight (LOS), sehingga dapat membandingkankan performansi QC-LDPC diantara dua jenis air laut yaitu clear ocean dan coastal ocean, dengan parameter uji yaitu Bit Error Rate (BER), Signal to Noise Ratio (SNR), dan Jarak transmisi. Dari hasil simulasi yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa QC-LDPC secara keseluruhan mampu meningkatkan performansi lebih tinggi yaitu 10% pada clear ocean water dan meningkat 11% pada coastal ocean water. Jarak maksimal yang dapat dijangkau oleh sistem dengan menggunakan QC-LDPC adalah 3,73 meter pada jenis air clear ocean, sementara pada coastal ocean QC-LDPC mampu menjangkau sejauh 2,92 meter dengan acuan BER 10-3.

Koleksi & Sirkulasi

Seluruh (1) koleksi tidak tersedia

Anda harus log in untuk mengakses flippingbook

Pengarang

Nama ERIK YUSUF FAHAMSYAH
Jenis Perorangan
Penyunting NACHWAN MUFTI A, BRIAN PAMUKTI
Penerjemah Indonesia

Penerbit

Nama Universitas Telkom, S1 Teknik Telekomunikasi
Kota Bandung
Tahun 2021

Sirkulasi

Harga sewa IDR 0,00
Denda harian IDR 0,00
Jenis Non-Sirkulasi