requested module/action is not exists

Informasi Umum

Kode

14.04.127

Klasifikasi

658.151 2 - Use of reports, Balance sheets, Income and expense statements, Profit and loss statements, Financial reports made to directors, stockholders, top management

Jenis

Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Subjek

Financial Performance, Economic Value, Market Value

Informasi Lainnya

Abstraksi

Bank pemerintah termasuk bank milik pemerintah pusat dan pemerintah daerah di mana akte perusahaan dan modal awalnya dimiliki pemerintah pusat dan pemerintah daerah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kinerja keuangan bank pemerintah yang telah go public pada periode 2009-2012 dilihat dari nilai Economic Value Added (EVA) dan Market Value Added (MVA) serta untuk mengetahui kinerja keuangan yang lebih baik diantara bank pemerintah yang disebutkan dalam penelitian ini. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif, sementara untuk melihat perbedaan antara EVA dan MVA menggunakan uji ANOVA (One Way) dengan populasi seluruh bank pemerintah, sementara teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling sehingga ada tiga bank pemerintah yang dipilih berdasarkan beberapa kriteria sampel. Hasil penelitian ini adalah: 1). Dengan menggunakan metode EVA dan MVA menunjukan bahwa bank pemerintah yang paling baik diantara bank yang dijadikan objek penelitian adalah PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk dengan nilai EVA pada tahun 2009 -3.212.314, pada tahun 2010 1.371.383, tahun 2011 sebesar 4.720.049 dan tahun 2012 sebesar 9.794.338. Kemudian nilai MVA pada tahun 2009 sebesar 38.723.130.390.875, tahun 2010 sebesar 57.304.007.395.891, tahun 2011 sebesar 151.920.456.706.198, dan dan tahun 2012 sebesar 168.698.569.091.300. 2). Dengan menggunakan Uji ANOVA (One Way) nilai EVA pada setiap bank menunjukan bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara kinerja keuangan perusahaan PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, dan PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk dengan menggunakan Economic Value Added. Kemudian Uji ANOVA (One Way) nilai MVA pada setiap bank menunjukan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara kinerja keuangan perusahaan PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, dan PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk dengan menggunakan Market Value Added. 3). Dengan menggunakan Uji Wilcoxon Signed Rank Test pada nilai EVA dan MVA menunjukan bahwa terdapat perbedaan nilai EVA dan MVA pada perusahaan PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, dan PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk pada tahun 2009-2012.

Koleksi & Sirkulasi

Tersedia 1 dari total 1 Koleksi

Anda harus log in untuk mengakses flippingbook

Pengarang

Nama Ayu Azimah Ultanika
Jenis Perorangan
Penyunting ARLIN FERLINA MOCHAMAD TRENGGANA
Penerjemah

Penerbit

Nama TEBS Library & Knowledge Center, Administrasi Bisnis
Kota Bandung
Tahun 2014

Sirkulasi

Harga sewa IDR 0,00
Denda harian IDR 0,00
Jenis Non-Sirkulasi