PERANAN KARAKTERISTIK DAN PSIKOLOGI KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KEMBALI PRODUK PAKAIAN MELALUI INSTAGRAM

GILANG PARADIS CARAKA

Informasi Dasar

89 kali
15.04.262
658.83
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Pertumbuhan industri pakaian, teknologi internet dan media sosial sebagai alat pemasaran memiliki pengaruh yang besar bagi para pemilik usaha online untuk mengetahui seberapa besar karakteristik konsumen dan psikologi konsumen dalam mempengaruhi dan menentukan keputusan pembelian kembali yang dilakukan oleh konsumen. Dengan mengetahui seberapa besar pengaruh tersebut, maka para pengusaha pakaian dapat dengan mudah mengetahui dan mengambil langkah strategis untuk menarik konsumen sebanyak – banyaknya terhadap produk yang ditawarkan dengan strategi pemasaran yang tepat, dan sesuai dengan trend, kondisi, waktu dan persaingan industri pakaian yang ada saat ini. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana karakteristik konsumen, psikologi konsumen, keputusan pembelian kembali dan sejauh mana peranan karakteristik dan psikologi konsumen terhadap keputusan pembelian kembali produk pakaian melalui instagram. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dari jenis penelitian kausal atau sebab-akibat dengan teknik sampling yang digunakan yaitu convienience sampling dari matode non-probabilitas sampling dengan responden sebanyak 385 orang, dimana responden tersebut merupakan orang – orang yang sebelumnya pernah melakukan pembelian produk pakaian melalui instagram. Penelitian ini memperoleh hasil dengan menggunakan regresi linier berganda dimana karakteristik dan psikologi konsumen memiliki pengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian kembali Fhitung >Ftabel (84,174>3,03). Secara parsial baik karaktristik konsumen maupun psikologi konsumen berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian kembali. Berdasarkan nilai koefisien determinasi dapat diketahui bahwa karakteristik dan psikologi konsumen memiliki kontribusi sebesar 30,6% terhadap terjadinya keputusan pembelian kembali produk pakaian melalui isntagram.

Keywords : Karakteristik Konsumen, Psikologi Konsumen, Keputusan Pembelian Kembali

Subjek

MARKETING
 

Katalog

PERANAN KARAKTERISTIK DAN PSIKOLOGI KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KEMBALI PRODUK PAKAIAN MELALUI INSTAGRAM
 
84p.: pdf file.; daftar pustaka + lam.
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

GILANG PARADIS CARAKA
Perorangan
Indira Rachmawati
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Manajemen Bisnis Telekomunikasi dan Informatika
Bandung
2015

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini