PERANCANGAN APLIKASI ANDROID 4M SEBAGAI MEDIA KAMPANYE MANAJEMEN LAKTASI UNTUK IBU BEKERJA (Studi Kasus Pada Ibu Bekerja di Kota Bandung)

ERIAN NURFITRIANDA

Informasi Dasar

69 kali
15.04.1520
659.1
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Pemberian ASI Eksklusif bagi anak usia 0-2 tahun merupakan hal yang seharusnya menjadi perhatian penting untuk mencapai tumbuh kembang yang optimal. Namun pada kenyatannya, banyak orang tua yang masih kurang kesadarannya akan hal ini. Tujuan perancangan ini dibuat adalah untuk meningkatkan kesadaran orang tua akan pentingnya pemberian ASI Eksklusif bagi ibu bekerja di Kota Bandung. Penelitian ini dilaksanakan secara observasi, wawancara, studi literatur dengan pendekatan fenomenologi. Sampel dalam perancangan ini adalah ibu bekerja yang menyusui di daerah Ujung Berung. Dihasilkan bahwa permasalahannya adalah ibu yang kembali bekerja sehingga meninggalkan pemberian ASI Eksklusif. Maka, dibuatlah kampanye 4M sebagai solusi dari ibu bekerja untuk tetap bisa memberikan ASI Eksklusif kepada anaknya terpenuhi. Kampanye ini dilaksanakan mengingat bahwa masih kuatnya pengaruh komunikasi antar pribadi untuk mengubah perilaku seseorang. Dari hasil kuesioner pun ibu-ibu cenderung tertarik datang ke sosialisasi dibanding dari media lain, karena lebih mudah diterima informasinya. Kemudian dimonitoring kegiatannya melalui aplikasi 4M. Kata Kunci: Kampanye, ASI Eksklusif, Ibu

Subjek

ADVERTISING CAMPAIGNS
 

Katalog

PERANCANGAN APLIKASI ANDROID 4M SEBAGAI MEDIA KAMPANYE MANAJEMEN LAKTASI UNTUK IBU BEKERJA (Studi Kasus Pada Ibu Bekerja di Kota Bandung)
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

ERIAN NURFITRIANDA
Perorangan
Runik Machfiroh, Ilhamsyah
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2015

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini