Pemanfaatan Teknologi Informasi tidak hanya pada organisasi sektor bisnis, tetapi juga pada sektor publik. Salah satu instansi sektor publik yang memanfaatkan teknologi informasi adalah lembaga perguruan tinggi. Pemanfaatan teknologi informasi pada lembaga perguruan tinggi diantaranya dalah sistem informasi akademik. Sistem informasi akademik merupakan sarana-prasarana yang secara langsung atau tidak mempengaruhi proses dan hasil belajar.
Penelitian ini merupakan penelitian kausal, yang melakukan pengujian apakah pemanfaatan teknologi informasi berpengaruh pada motivas belajar mahasiswa.
Dalam menentukan sampel, penulis menggunakan rumus Slovin, yang mana dari 434 mahasiwa jurusan MBTI angkatan 2012 didapatkan 208 mahasiswa yang merupakan responden penelitian. Teknik pengambilan sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah random sampling atau sampel acak dimana pengambilan anggota sampel dari populasi dilakukan secara acak tanpa memperhatikan strata yang ada dalam populasi itu. Analisis data dilakukan dengan analisis regresi sederhana, dikarenakan hanya terdapat satu variabel bebas dan satu variabel terikat.
Secara deskriptif, persepsi mahasiswa terhadap variabel sistem informasi tergolong cukup baik, sedangkan motivasi belajar mahasiswa jurusan MBTI angkatan 2012 tergolong dalam kategori tinggi. Hasil analisis regresi berganda meyimpulkan bahawa sistem informasi akademik berpengaruh sebesar 8,203%, sedangkan sisanya sebesar 91,797% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diamati dalam penelitian ini.
Kata kunci : Motivasi Belajar, Sistem Informasi Akademik