PEMBERITAAN KEMENANGAN JOKOWI – JK DALAM PEMILIHAN PRESIDEN TAHUN 2014 (ANALISIS FRAMING ZHONDANG PAN DAN GERALD M. KOSICKI DI HARIAN UMUM RADAR BOGOR)

RAHEL CYNTHIA HUTAGALUNG

Informasi Dasar

105 kali
15.04.2208
070.19
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAK Penelitian yang berjudul “ Pemberitaan Kemenangan Jokowi-JK Dalam Pemilihan Presiden Tahun 2014 (Analisis Framing Zhondang Pan dan Gerald M. Kosicki di Harian Umum Radar Bogor)” bertujuan untuk mengetahui bagaimana pemberitaan tentang kemenangan Jokowi-JK dalam Pemilihan Presiden tahun 2014 yang dibingkai oleh surat kabar di Kota Bogor Provinsi Jawa Barat pada tanggal 23 Juli 2014 dilihat dari stuktur sintaksis, skrip, tematik dan retoris. Teori yang digunakan adalah analisis framing dengan elemen model Zhondang Pan dan Gerald M. Kosicki. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif.
Hasil penelitian menunjukan bahwa pada struktur sintaksis, Harian Umum Radar Bogor menyusun berita dari kutipan pernyataan narasumber dan hasil data yang didapat secara akurat. Berdasarkan struktur skrip, Harian Umum Radar Bogor memfokuskan pada unsur what,where, when,who,why dan how, semua elemen pada skrip terpakai. Karena secara garis besar dijelaskan menyeluruh dalam pembingkaian berita tersebut. Hasil penelitian menunjukan bahwa pada struktur tematik, Harian Umum Radar Bogor memberitakan jalannya proses rekapitulasi nasional dalam rapat pleno yang dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) dengan berbagai kendala dan kejadian-kejadian yang unik. Pada struktur retoris, hasil penelitian menunjukan banyak terdapat istilah yang dipakai disetiap paragraf, memakai gambar yang jelas menunjukan maksud pemberitaan tersebut.
Kesimpulan dari penelitian ini, Harian Umum Radar Bogor menyampaikan berita tentang jalannya rekapitulasi nasional dalam rapat pleno.

Subjek

BROADCAST MEDIA-NEWS
 

Katalog

PEMBERITAAN KEMENANGAN JOKOWI – JK DALAM PEMILIHAN PRESIDEN TAHUN 2014 (ANALISIS FRAMING ZHONDANG PAN DAN GERALD M. KOSICKI DI HARIAN UMUM RADAR BOGOR)
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

RAHEL CYNTHIA HUTAGALUNG
Perorangan
Hadi Purnama, Dedi Kurnia Syah Putra
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2015

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini