ANALISIS PENGARUH RISIKO KREDIT, RISIKO LIKUIDITAS, DAN PERMODALAN TERHADAP PROFITABILITAS PERBANKAN

YASIR HARIEMUFTI

Informasi Dasar

96 kali
16.04.893
657.072
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Peranan perbankan dalam memajukan perekonomian suatu negara sangatlah besar. Hampir semua sektor yang berhubungan dengan berbagai kegiatan keuangan selalu membutuhkan jasa bank. Saat ini dan di masa yang akan datang kita tidak akan lepas dari dunia perbankan, jika hendak menjalan aktivitas keuangan, baik perorangan maupun lembaga, baik sosial atau perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menguji pengaruh risiko kredit (NPL), risiko likuiditas (LDR), dan permodalan (CAR) terhadap profitabilitas bank (ROA) dengan studi empiris pada bank umum konvensional tahun 2010-2014. Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari laporan keuangan tahunan masing-masing bank yang terdaftar di bursa efek Indonesia tahun 2010-2014. Teknik sampling menggunakan purposive sampling. Sampel yang digunakan sebanyak 23 bank umum konvensional. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode regresi data panel dengan menggunakan model random effect. Pengujian hipotesis menggunakan uji t, uji f, dan koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa seluruh variabel independen, yaitu risiko kredit (NPL), risiko likuiditas (LDR), dan permodalan (CAR) berpengaruh signifikan secara simultan terhadap profitabilitas perbankan. Secara parsial risiko kredit (NPL) yang memiliki pengaruh signifikan terhadap profitabilitas perbankan. Risiko likuiditas (LDR) dan permodalan (CAR) tidak berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas perbankan. Berdasarkan penelitian ini, maka untuk mengoptimalkan laba disarankan bank umum konvensional untuk menekan NPL, menjaga kestabilan rasio LDR dan mengalokasikan modal (CAR). NPL yang rendah dapat meningkatkan laba, kestabilan rasio LDR untuk menjaga fungsi intermediasi bank, juga modal yang dialokasikan untuk kredit dapat meningkatkan laba bank. Kata kunci: risiko kredit, risiko likuiditas, permodalan, profitabilitas bank

Subjek

BANK MANAGEMENT
 

Katalog

ANALISIS PENGARUH RISIKO KREDIT, RISIKO LIKUIDITAS, DAN PERMODALAN TERHADAP PROFITABILITAS PERBANKAN
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

YASIR HARIEMUFTI
Perorangan
Farida Titik Kristanti, Dewa Putra Krishna Mahardika
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Akuntansi
Bandung
2016

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini