REPRESENTASI KECANTIKAN PADA IKLAN SK-II VERSI KISAH #CHANGEDESTINY ANGGUN C. SASMI

TESSA VERDESONIA

Informasi Dasar

16.04.1685
302.207 2
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Cantik adalah sebuah kata yang tidak lepas dari kaum perempuan. Cantik bersifat relatif, dan juga individual. Seiring perkembangan teknologi dan informasi, kini gambaran nilai kecantikan perempuan sudah banyak dibentuk oleh media yang kemudian menjadi referensi bagi kehidupan perempuan. Iklan merupakan salah satu sarana yang membentuk standar nilai kecantikan saat ini. Didalam sebuah iklan terdapat kandungan pesan yang berasal dari makna tanda-tanda yang ditujukan untuk menanamkan kepercayaan kepada masyarakat. Setiap perempuan memiliki aspek kecantikan fisik, namun brand produk kecantikan SK-II didalam video iklan #changedestiny menunjukkan bahwa kecantikan yang sempurna dari seorang perempuan tidak sebatas kecantikan fisik tetapi juga disempurnakan oleh kecantikan dalam diri (inner beauty) yang didapatkan melalui proses metamorphosis. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui makna denotasi, konotasi serta mitos yang terkandung pada iklan SK-II versi Anggun C. Sasmi. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif anaslisis semiotika dari Roland Barthes. Berdasarkan hasil penelitian, ditarik kesimpulan pemaknaan denotatif pada iklan SK-II yaitu berupa tahapan perjalanan hidup perempuan dalam meraih kemenangan yang disesuaikan dengan konsep kecantikan melalui metamorphosis yang dibangun oleh SK-II yaitu bahwa kecantikan lahiriah akan sempurna apabila perempuan memliki keinginan untuk menjadi lebih baik. Terdapat pemaknaan konotasi yaitu mengenai kecantikan perempuan berdasarkan kerpibadian yang dimiliki, yaitu perempuan dengan pribadi yang mandiri, memiliki ambisi, optimis dan memiliki kepedulian terhadap lingkungan. Sedangkan mitos kecantikan yang dibangun adalah bagaimana perempuan yang cantik adalah mereka yang hidup dengan tidak semata-mata mengandalkan fisik saja namun juga memiliki visi terhadap masa depannya dan memberikan manfaat untuk orang disekitarnya.

Kata kunci : Representasi, Kecantikan, Perempuan, Semiotika, Roland Barthes

Subjek

SEMIOTICS
 

Katalog

REPRESENTASI KECANTIKAN PADA IKLAN SK-II VERSI KISAH #CHANGEDESTINY ANGGUN C. SASMI
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

TESSA VERDESONIA
Perorangan
Ratih Hasanah Sudrajat, Itca Istia Wahyuni
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2016

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini