<p><font face="Arial">PROPOSAL OF WORKING LEVEL IMPROVEMENT OF PT METLIFE SEJAHTERA EMPLOYEES BASED ON THE RESULT OF ESI INDEX) (EMPLOYEE SATISFACTIONMEASUREMENT</font></p>

RINALDO

Informasi Dasar

123 kali
112010017
658.3
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Kondisi persaingan dalam bisnis asuransi khususnya yang bergerak dibidang asuransi jiwa

di Indonesia sangatlah ketat. Saat ini perusahaan yang bergerak dibidang tersebut baik perusahaan

nasional maupun perwakilan asing telah mencapai 63 perusahaan dengan melibatkan jumlah

karyawan sebesar 66.000 orang. Banyaknya perusahaan yang terjun di bidang ini, tidak lepas dari

potensialnya pasar Indonesia dengan jumlah penduduk 240 juta jiwa

Indonesia masih sangat besar dan sekaligus merupakan peluang yang sangat menarik bagi dunia

asuaransi jiwa di indonesia. MetLife Sejahtera merupakan anak perusahaan MetLife Insurance

yang berkedudukan di Amerika Serikat dan khusus melayani asuransi jiwa (asuransi dana pensiun,

pendidikan dan kesehatan). Dalam struktur organisasi perusahaan, MetLife Sejahtera secara garis

besar memiliki 2 bagian karyawan yaitu officer dan sales dimana masing-masing terbagi menjadi

beberapa bagian yang saling berkaitan. Divisi sales atau dalam MetLife Sejahtera lebih dikenal

dengan Divisi Agency, merupakan ujung tombak dalam memperoleh pelanggan asuransi sehingga

ditangan mereka keuntungan perusahaan dapat diperoleh dan sekaligus mempertahankan keeksisan

perusahaan MetLife Sejahtera. Mengingat peran yang sangat penting tersebut, perusahaan dituntut

untuk terus dapat meningkatkan kualitas karyawan khususnya Divisi Agency yang pada akhirnya

akan membuat perusahaan memperoleh keuntungan. Dengan mengetahui faktor-faktor yang

mempengaruhi tingkat kepuasan kerja karyawan maka perusahaan akan lebih mudah pada saat

membuat program-program untuk meningkatkan kinerja karyawan.

Penelitian ini dilakukan pada PT. MetLife Sejahtera Jakarta. Dalam penelitian ini,

dilakukan identifikasi varibel-variabel yang mempengaruhi kepuasan kerja pegawai. Pengumpulan

data primer dilakukan dengan menyebarkan kuisioner kepada responden. Penyebaran dilakukan

dengan cara random dengan menyebarkan kuesioner kepada 85 karyawan.

Pengukuran kepuasan kerja pegawai dilakukan dengan menggunakan Employee

Satisfaction Index (ESI). Untuk mengetahui kesenjangan antara tingkat kepentingan dan kepuasan

pegawai terhadap suatu variabel digunakan Analisis Gap. Sedangkan untuk menentukan variabel

kepuasan kerja yang harus mendapatkan prioritas perbaikan digunakan Analisis Peta Kuadran dan

untuk menentukan urutan prioritas perbaikan digunakan Employee Priority Index (EPI).

Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara keseluruhan pegawai merasa puas terhadap

aspek-aspek kerja perusahaan dengan indeks kepuasan kerja pegawai PT. MetLife Sejahtera Jakarta

yaitu sebesar 79,8861 %. Kepuasan tertinggi terjadi pada jabatan Marketing Associate (MA)

dengan rata-rata indeks kepuasan (ESI) sebesar 80.5195 %, berdasarkan hal tersebut menunjukkan

bahwa jabatan MA ini lebih bagus dibandingkan jabatan lainnya sehingga dapat dijadikan contoh

untuk perbaikan. Namun, dilihat dari nilai rata-rata gap yang secara keseluruhan masih negatif,

berarti masih terdapat variabel dimensi kerja yang harus diperbaiki untuk dapat memenuhi harapan

pegawai.

. Pasar yang belum tergarap di -

Subjek

PERSONEL MANAGEMENT
 

Katalog

PROPOSAL OF WORKING LEVEL IMPROVEMENT OF PT METLIFE SEJAHTERA EMPLOYEES BASED ON THE RESULT OF ESI INDEX) (EMPLOYEE SATISFACTIONMEASUREMENT

 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

RINALDO
Perorangan
Budi Praptono, Ir., MMBAT; Irvan Edwardly, SE
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Teknik Industri
Bandung
2005

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini