PENENTUAN KEBIJAKAN PERSEDIAAN SUKU CADANG MESIN DENGAN PENDEKATAN MODEL STUDI KASUS PT. GD INDONESIA

Ardiansyah Hanafi

Informasi Dasar

333 kali
112081059
001.42
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

PT. GD Indonesia(Generate Differences Indonesia) merupakan perusahaan manufaktur yang berasal dari Bologna Italia. Perusahaan ini bergerak dalam merancang dan membuat mesin produksi rokok. Selama proses pengerjaan pembuatan mesin PT. GD Indonesia sering mengalami kendala, yaitu pelaksanaan untuk pengadaan suku cadang. Dalam pelaksanaan PT. GD Indonesia tidak menggunakan metode – metode tertentu, akan tetapi hanya melakukan perencanaan berdasarkan perkiraan dan pengalaman dari beberapa orang saja. Permasalahan utama yang terjadi adalah belum adanya suatu kebijakan persediaan yang diberlakukan terhadap suku cadang mesin. Secara garis besar penelitian yang dilakukan terbagi ke dalam tiga tahapan besar, yaitu perhitungan aktual, kebijakan persediaan, dan perhitungan sensitivitas. Tahapan perhitungan aktual bertujuan untuk mengetahui seberapa besar biaya total persediaan yang ditimbulkan oleh perusahaan. Tahapan yang kedua yaitu kebijakan persediaan, bertujuan untuk mengetahui kebijakan persediaan yang optimal untuk diterapkan di perusahaan dengan berdasarkan pada kriteria ongkos total persediaan yang minimum. Pada penelitian ini, dengan diketahui jumlah pemesanan suku cadang ke supplier, kondisi aktual sistem persediaan di PT. G.D Indonesia menghasilkan total biaya persediaan sebesar Rp1.210.243.494. Sedangkan dengan menggunakan Model Qdidapat total biaya persediaan sebesar Rp1.135.475.986. Perhitungan menggunakan metode usulan menghasilkan efisiensi sebesar Rp74.767.509 atau sebesar 6,2%. Tahapan yang ketiga yaitu perhitungan sensitivitas, bertujuan untuk mengetahui besarnya dampak yang ditimbulkan dari perubahan – perubahan variabel yang berpengaruh terhadap total biaya persediaan. Variabel yang digunakan adalah demand, biaya pesan, dan biaya simpan. Analisis sensitivitas dilakukan untuk kenaikan dan penurunan 5 – 10%. Pemilihan kisaran 5 – 10% dipilih berdasarkan nilai inflasi selama 5 tahun terakhir. Persediaan, Model Q, Efisiensi, Sensitivitas

Subjek

Resarch methods
Skripsi, Thesis & disertation, KARYA ILMIAH,

Katalog

PENENTUAN KEBIJAKAN PERSEDIAAN SUKU CADANG MESIN DENGAN PENDEKATAN MODEL STUDI KASUS PT. GD INDONESIA
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

Ardiansyah Hanafi
Perorangan
Mira Rahayu, ST., MT; Muhammad Iqbal, ST., MM
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2014

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini