Pada dasarnya sistem pengambilan keputusan adalah suatu pendekatan sistematis pada hakekat suatu masalah, pengumpulan fakta-fakta, penentuan yang matang dari alternatif yang dihadapi, dan pengambilan tindakan yang menurut perhitungan merupakan tindakan yang paling tepat. Singkatnya sistem ini mempermudah user dalam mengambil keputusan dengan meminimalisir aspek intuisi personal dan menggantinya dengan menggunakan metodologi ilmiah dalam prosesnya. Ada beberapa metode yang biasa digunakan dalam sistem pengambilan keputusan. Dua diantaranya adalah AHP (Analytical Hierarchy Process),dan MAUT (Multi-Attribute Utility Theory). Metode AHP adalah suatu metode yang memecah-mecah suatu situasi yang kompleks, tidak terstruktur, kedalam bagian-bagian komponennya. Sedangkan metode MAUT adalah penspesifikasian dimensi dari permasalahan, dimana pembuat keputusan harus mengevaluasi setiap alternatif kriteria yang majemuk secara spesifik.
Dalam pengambilan progam studi yang akan diambil ketika kuliah, ada banyak parameter yang berperan disana. Setiap parameter tentu saja memiliki bobot atau nilai yang berbeda dengan parameter lainnya. Seperti parameter nilai pelajaran ketika SMA, pilihan program studi, dan lain-lain. Dengan adanya sistem perekomendasaian program studi ini bisa mempermudah user untuk memutuskan program studi yang diambil dengan menggunakan pendekatan metodologi ilmiah, sehingga meminimalisir unsur subyektivitas personal.
Program Studi, AHP, MAUT