Setiap gudang membutuhkan pengendalian yang bisa membuat barang yang ada di gudang tersebut bisa sesuai dengan catatan. Dengan kata lain tidak terjadi kekurangan persediaan (stock out). Tidak terkecuali gudang obat yang ada di rumah sakit yang menyimpan barang-barang (consumable parts) kebutuhan operasional rumah sakit. Safety Stock dapat membantu meminimalisir kejadian seperti itu dan bisa membantu kepala gudang dalam membuat kebijakan ke depannya. Proses pengadaan di gudang obat juga cukup unik, karena pembelian barang dilakukan setiap periode satu bulan dan ketika stok hampir habis tanpa melihat adanya stok minimum. Oleh sebab itu pengadaan harus bisa memenuhi kebutuhan selama satu periode itu. Saat ini, proses bisnis yang dilakukan masih menggunakan sistem manual/konvensional. Hal ini menyebabkan proses yang ada membutuhkan waktu, sumber daya manusia, dan biaya yang mahal, serta konsistensi dan akurasi data yang lemah.
Untuk mengatasi masalah tersebut, diperlukan adanya suatu sistem informasi manajemen persediaan yang dapat melakukan proses penginputan, pengumpulan, pengolahan, dan penyajian/pelaporan data gudang obat yang baik, untuk proses di gudang obat maupun untuk pengadaannya. Pembangunan sistem informasi manajemen persediaan gudang obat rumah sakit ini dibangun dengan menggunakan metode waterfall, dengan analisis dan perancangan sistem menggunakan UML, serta PHP dan SQL sebagai bahasa pemrograman yang dipakai.
Hasil dari pembangunan sistem informasi manajemen persediaan gudang obat rumah sakit ini dapat mempermudah bagian gudang obat dan bagian yang terkait untuk mempercepat proses bisnis dan dapat membuat laporan dengan cepat, hemat, serta data yang valid. Manajemen Persediaan, safety stock, gudang obat, consumable parts, pengadaan, rumah sakit, waterfall, UML, PHP.