Penjadwalan produksi dilakukan untuk mengatur jadwal pekerjaan dalam pembuatan suatu produk. Penjadwalan produksi yang tidak teratur akan berakibat terjadi keterlambatan dalam proses produksinya. Begitu juga pada pembayaran upah kepada para pegawai dilakukan secara manual yang sering terjadi kesalahan dalam perhitungannya dan salah dalam pencatatannya. Untuk menangani masalah diatas, dibuat aplikasi yang memiliki funsionalitas utama meminimalisasi kesalahan dalam pencatatan dan perhitungan biaya tenaga kerja serta menyajikan penjadwalan produksi untuk para pekerjanya agar tidak terjadi keterlambatan dalam proses produksinya. Aplikasi ini juga menyajikan laporan akuntansi berupa jurnal umum dan buku besar. Pembangunan aplikasi menggunakan metode berorientasi objek yaitu Unified Modeling Language (UML), Entity Relationship Diagram (ERD), spesifikasi proses. Bahasa pemrograman yang digunakan adalah Hypertext Preprocessor (PHP) dan database MyStructure Query Language (MySQL). Pengujian yang dilakukan dengan metode blackbox testing. Aplikasi yang dibuat dapat mengelola master data, mengelola penjadwalan produksi, mengelola pembayaran upah pekerjanya, dan menampilkan laporan akuntansi berupa jurnal umum dan buku besar. Pengelolaan biaya tenaga kerja yang baik akan menambah kepuasan karyawan terhadap perusahaan tempat mereka bekerja. Dengan begitu, karyawan akan bekerja semaksimal mungkin untuk perusahaan tersebut, begitu juga dengan penjadwalan produksi yang teratur, akan sangat berpengaruh terhadap proses produksi agar bisa selesai tepat waktu.
Kata Kunci: Biaya Tenaga Kerja, Penjadwalan, Aplikasi