Komentar menurut KBBI merupakan ulasan atau tanggapan atas berita, pidato, dan sebagainya (untuk menerangkan atau menjelaskan). Komentar sendiri sudah menjadi hal yang biasa terjadi seiring berkembangnya sosial media. Sosial media yang sedang tren saat ini adalah Instagram. Beberapa public figure khususnya artis di tanah air kini sering mengunggah foto kegiatannya ke sosial media.. Dengan mengunggah foto, membuat aktivitas artis tersebut dapat diketahui oleh masyakarat umum. Masyarakat yang menjadi follower dari artis tersebut biasanya akan memberi komentar pada foto yang diunggah. Foto yang diunggah biasanya berupa swafoto, foto makanan, foto liburan, hingga kata-kata motivasi. Namun terkadang ada komentar yang mengganggu yang terkadang tidak selaras dengan apa yang telah diunggah. Dari sekian banyak komentar yang ada di akun artis salah satunya adalah komentar promosi. Banyaknya komentar promosi ini merusak opini publik pada akun sosial media artis tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah sistem klasifikasi teks menggunakan Naïve Bayes Classifier (NBC).
Kata kunci: komentar, public figure, follower, Instagram, naïve bayes classifier