Yuanita Nurwakhidah (2011). Analisis Perbandingan Tingkat Kesehatan Perusahaan Perbankan dengan Metode CAMELS (Studi Kasus pada Perusahaan Perbankan Umum di Indonesia Tahun 2006-2010). Dibimbing oleh Dr. Norita, SE.,M.Si.,Ak.
Penelitian ini meneliti tentang tingkat kesehatan perusahaan perbankan di Indonesia dengan menggunakan metode CAMELS (Capital, Asset, Management, Earning, Liquidity dan Sensitivity to Market Risk) pada perusahaan umum perbankan di Indonesia pada tahun 2006-2010. Rasio yang dinilai dalam aspek capital adalah Capital Adequacy Ratio (CAR), aspek asset menggunakan Kualitas Aktiva Tetap (KAP), aspek management dengan indikatornya Net Profil Margin (NPM), aspek earning meliputi Return On Asset (ROA), Net Interest Margin (NIM), Beban Operasional Pendapatan Operasional (BOPO), dan aspek liquidity meliputi Loan to Deposit Ratio (LDR) serta Sensitivity to Market Risk dengan pendekatan komponen modal yang digunakan untuk menutupi fluktuasi suku bunga dibandingkan dengan potential loss sebagai akibat fluktuasi (adverse movement) suku bunga yang biasa disebut Market Risk (MR).
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perkembangan CAMELS dilihat dari setiap faktor rasionya selama tahun 2006-2010. Sehingga dapat diperoleh tingkat kesehatannya dan bisa diketahui perbandingan tingkat kesehatan antar perusahaan perbankan umum di Indonesia pada tahun 2006-2010.
Metode yang digunakan yaitu metode penelitian deskriptif komparatif. Dengan variabel penelitian yaitu tingkat kesehatan perusahaan perbankan. Populasi penelitian perusahaan perbankan komvensional (bank umum) di Indonesia dengan sampel sembilan bank umum di Indonesia yaitu PT Bank Mandiri Tbk., PT Bank Rakyat Indonesia Tbk., PT Bank Central Asia Tbk., PT Bank Negara Indonesia Tbk., PT Bank CIMB Niaga Tbk., PT Bank Danamon Tbk., PT Bank Pan Indonesia Tbk., PT Bank Permata Tbk., PT Bank Internasional Indonesia Tbk.
Dari hasil penelitian, diperoleh bahwa tingkat kesehatan di Indonesia dengan menggunakan metode CAMELS secara keseluruhan pada perusahaan perbankan umum tahun 2006-2010 memiliki predikat sehat.