Desa Gintangan adalah sebuah kampung wisata yang berada di Kecamatan Blimbingsari, Kabupaten Banyuwangi. Menjadi tempat destinasi wisata belanja dengan potensi kerajinan anyaman bambu. Event tahunan Festival Bambu Gintangan diadakan oleh Pemerintah Kabupaten Banyuwangi, namun desa Gintangan belum memiliki identitas visual yang dapat menjadi ciri khas dari desa tersebut yang dapat diimplementasikan dalam berrbagai media promosi Oleh karena itu perlu diadakannya perancangan identitas visual untuk Desa Gintangan. Metode pengumpulan data dilakukan wawancara, kuesioner, observasi, dokumentasi dan studi pustaka. Analisis data menggunakan matrix perbandingan sebagai acuan untuk membuat konsep perancangan identitas visual. Dengan adanya identitas visual desa Gintangan diharapkan dapat lebih dikenal oleh khalayak umum sehingga membantu perekonomian masyarakat.
Kata kunci: Identitas Visual, Media Promosi, Gintangan