Boarding school adalah sistem sekolah dengan asrama, dimana peserta didik dan juga para guru tertentu tinggal di asrama yang berada dalam lingkungan sekolah dalam kurun waktu tertentu biasanya satu semester diselingi dengan berlibur satu bulan sampai menamatkan sekolahnya.Tashfia boarding school Bekasi adalah salah satu sekolah menengah pertama di kota Bekasi yang berlokasi di Kelurahan Jatikramat Kecamatan Jatiasih. Sekolah ini didirikan pada tahun 2000 dalam naungan Yayasan Islam Salsabila. Pesantren SMP Putri Tashfia adalah SMP khusus untuk putri. Pada umumnya boarding school, khususnya Tashfia terletak di kota namun terpencil dan tidak mudah dilihat dari jalan raya. Hal ini mungkin karena bangunan sekolah ini membutuhkan luasan yang besar karena sekolah ini membutuhkan lahan untuk bangunan asramanya juga. Tentunya sekolah seperti ini juga memerlukan fasilitas penunjang belajar yang lebih banyak dibandingkan sekolah yang tidak berasrama. Namun, banyak dari sekolah boarding school yang juga memaksakan berdiri di lahan yang sempit, tepatnya ditengah-tengah kota. Hal ini menyebabkan organisasi ruang atau tata letak ruang menjadi kurang efektif juga beberapa fasilitas yang seharusnya dibutuhkan menjadi tidak bisa disediakan disana. Tashfia terletak di Kota Bekasi, lebih tepatnya di Kecamatan Jatiasih yang memang terkenal dengan iklim yang panas karena dipengaruhi oleh banyaknya pabrik dan tata guna lahan yang meningkat terutama industri atau perdagangan dan permukiman. Hal ini juga menyebabkan polusi udara di Bekasi semakin meningkat. Untuk itu, ada sebuah solusi untuk mengurangi polusi dan panas tersebut dengan desain tropis yang jarang atau mungkin belum pernah diterapkan di Bekasi yang mana merupakan desain yang menyesuaikan dengan iklim tropis. Maka dari itu, tujuan perancangan interior Tashfia boarding school ini untuk memperbaiki segala aktivitas yang mendukung disana dengan menyediakan fasilitas baru yang belum ada, mengatur organisasi ruang atau tata letak ruangan menjadi lebih efektif secara pembagian area mana yang untuk publik dan mana yang untuk privat. Membuat atmosfir atau suasana ruang disana yang sesuai dengan jenis sekolahnya, juga dapat membuat murid merasa lebih nyaman dan rileks dalam menjalani kegiatan belajar. Membuat ruangan yang sehat dan terkesan alami dengan memaksimalkan pencahayaan dan penghawaan alami yang masuk ke seluruh ruangan. Dengan demikian murid akan merasa tenang namun tetap bisa fokus dalam belajar dan menerima pelajaran.
Kata kunci : Boarding School, SMP, Sekolah Islam Terpadu, Sekolah Putri