Teknologi wireless pada saat sekarang ini telah banyak digunakan, hal itu dikarena teknologi wireless dapat dimanfaatkan untuk banyak hal salah satunya untuk menentukan positioning dari unknown node atau target yang akan dicari posisinya.. Untuk dapat menentukan estimasi posisi dari unknown node, perkiraan jarak antara Wi-Fi sebagai access point atau anchor node dan terhadap unknown node harus dihitung berdasarkan nilai RSSI yang didapatkan. Nilai perkiraan jarak tersebut kemudian akan dijadikan acuan untuk menentukan estimasi posisi dari unknown node menggunakan algoritma positioning system, yang mana algoritma yang sering digunakan adalah algoritma trilateral. Algoritma trilateral menggunakan 3 anchor node sebagai acuan untuk menentukan estimasi posisi dimana hal itu membutuhkan cost lebih dalam penerapannya. Oleh karena itu pada penelitian ini akan dilakukan simulasi pada matlab menggunakan algoritma trilateral termodifikasi, dimana algoritma ini hanya menggunakan 2 anchor node sebagai acuan dalam penentuan estimasi posisi dari unknown node. Berdasarkan hasil pengujian yang telah dilakukan disimpulkan bahwa algoritma trilateral lebih baik dalam akurasi penentuan estimasi unknown node dengan rata – rata error position sejauh 6.4m. Akan tetapi algoritma trilateral termodifikasi lebih baik dalam hal akurasi dari penentuan estimasi unknown node dengan rata – rata jarak antar node estimasi sejauh x = 3.4m dan y = 3.5m .