Bencana alam adalah suatu kejadian yang terkadang tidak bisa diprediksi oleh manusia. Saat terjadi bencana, jaringan di sekitar wilayah bencana alam sering menjadi tidak stabil atau bahkan terputus. Padahal komunikasi sangat penting terutama untuk melakukan penyelamatan korban bencana alam. Untuk mengatasi hal tersebut, dibutuhkan jaringan yang mampu bekerja pada keadaan yang tidak stabil. Delay Tolerant Network (DTN) adalah sebuah pendekatan dari arsitektur networking komputer yang diciptakan untuk dapat digunakan di tempat yang memiliki jaringan yang tidak stabil. Dengan metode DTN store-and-forward, DTN dapat mengirimkan data di tempat yang jaringannya tidak stabil. Dari hasil penelitian penulis, IBR-DTN memiliki jaringan yang sangat stabil walaupun jaringan internet sangat tidak stabil yang bisa dilihat dari QoS-nya yang relatif stabil pada setiap percobaan pada tugas akhir ini.
Kata Kunci : DTN, IBR-DTN, store and forward, komunikasi.