ABSTRAK
Perguruan tinggi merupakan salah satu tempat untuk mengembangkan kompetensi, yang mana akan mempersiapkan peserta didik (sumber daya manusia) menjadi masyarakat yang memiliki kemampuan akademis dan professional. Di dalam perguruan tinggi, dosen mengemban tugas utama yang dikenal dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu kegiatan pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengembangan, serta pengabdian masyarakat, sedangkan di Universitas Telkom selain Tri Dharma Perguruan Tinggi terdapat juga tugas penunjang dan kewajiban khusus profesor. Didalam penunjang dosen untuk pengawasannya masih bersifat subjektif dan terdapat ketidak-adilan dalam proses verifikasi, serta pengumpulan data-data yang berkaitan dengan penunjang dosen dilakukan secara manual. Kurangnya pengawasan dan tidak adanya sistem dalam mengintegrasikan data-data penunjang tersebut mengakibatkan tidak meratanya pembagian dalam penunjang (baik tugas maupun poin yang didapatkan) serta tidak adanya rekam jejak untuk dosen.
Sehingga dibutuhkan sebuah rancangan proses bisnis usulan, rancangan dokumen blueprint, dan rancangan user interface yang sesuai dengan mekanisme kinerja bidang penunjang berdasarkan Tel-U Point di Fakultas Rekayasa Industri Universitas Telkom dengan visualisasi yang menarik dan dapat diakses dimanapun. Dengan rancangan sistem informasi mekanisme kinerja bidang penunjang berbasis website ini maka diharapkan pemegang kontrol dalam setiap prosesnya dapat tergambar dengan jelas, data penunjang dapat terintegrasi dengan baik, dan dari pengisian dan penyimpanan data dapat terotomatisasi didalam sistem.
Kata kunci: Blueprint, Perguruan Tinggi, Proses Bisnis, User Interface, Website.