PERFORMANSI DCO-OFDM PADA SISTEM VISIBLE LIGHT COMMUNICATION (VLC) DI RUANG TERTUTUP

NURUL FATMA MILIA

Informasi Dasar

56 kali
19.04.3597
384.13
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Perkembangan teknologi komunikasi semakin pesat dari waktu ke waktu. Saat ini, teknologi radio frekuensi masih menjadi pilihan utama sebagai pembawa informasi. Sedang dikembangkan teknologi Visible Light Communication (VLC) untuk memenuhi dua kebutuhan masyarakat, yaitu penerangan dan konektivitas internet. Teknologi VLC dapat menjadi alternatif yang memadai karena memiliki kecepatan dan keamanan yang lebih tinggi dibanding Wireless Fidelty (Wi-Fi).

Pada Tugas Akhir ini simulasi dan analisis dilakukan dengan membandingkan performa mapper Quadrature Phase Shift Keying (QPSK), 8-Phase Shift Keying (8-PSK), dan 16-Phase Shift Keying (16-PSK) pada DC Biased Optical Orthogonal Frequency Division Multiplexing (DCO-OFDM) di sistem VLC. Kinerja sistem dievaluasi menggunakan parameter SNR dan acuan Bit Error Rate (BER) <= 10^-3.

Setelah dilakukan simulasi dan analisis pada Tugas Akhir ini, dapat disimpulkan bahwa mapper QPSK paling efektif untuk digunakan dalam modulasi DCO-OFDM pada sistem VLC karena mampu menjangkau luas komunikasi dengan BER <= 10^-3 sebesar 24.84 m^2, sedangkan 8-PSK mampu menjangkau 22.6 m^2 dan 16-PSK hanya menjangkau 14.92 m^2 dimana hanya menggunakan 1 buah LED dengan daya 5 Watt di ruang tertutup. Mapper QPSK pada DCO-OFDM juga mampu mencapai BER threshold dengan SNR yang paling rendah dibandingkan dengan mapper 8-PSK dan 16-PSK, yaitu dengan nilai SNR berturut-turut 18 dB, 23 dB, dan 28 dB.

Kata Kunci : VLC, BER, QPSK, 8-PSK, 16-PSK, DCO-OFDM.

Subjek

TELECOMMUNICATION TECHNOLOGY
 

Katalog

PERFORMANSI DCO-OFDM PADA SISTEM VISIBLE LIGHT COMMUNICATION (VLC) DI RUANG TERTUTUP
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

NURUL FATMA MILIA
Perorangan
Desty Madya Saputri, Brian Pamukti
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Teknik Telekomunikasi
Bandung
2019

Koleksi

Kompetensi

  • TTH3B3 - ELEKTROMAGNETIKA TELEKOMUNIKASI
  • FUH1A3 - FISIKA 1 A
  • FUH1D3 - FISIKA 2 A
  • TTH4L3 - KOMUNIKASI OPTIK LANJUT
  • FEG4A2 - PROPOSAL TUGAS AKHIR DAN SEMINAR
  • EE2314 - RANGKAIAN LISTRIK
  • TE3113 - SISTEM KOMUNIKASI I
  • TE3223 - SISTEM KOMUNIKASI II
  • TTH4A3 - SISTEM KOMUNIKASI NIRKABEL
  • TTG3F3 - SISTEM KOMUNIKASI OPTIK
  • FEG4C4 - TUGAS AKHIR
  • TTI3D3 - ELEKTROMAGNETIKA TELEKOMUNIKASI

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini