Perancangan Museum Marmer Indonesia

BOBY HERAFANDY SUYONO

Informasi Dasar

98 kali
19.04.4636
747
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Batuan marmer ialah salah satu jenis batuan yang ada di bumi yang masuk kedalam batuan metamorf atau malihan, dimana proses terbentuknya diakibatkan oleh proses metamorfosis batu kapur atau batu gamping. Batu marmer seringkali kita temukan sebagai batu yang dipakai sebagai bahan bangunan eksterior dan interior rumah, perkantoran, dan hotel. Pengaplikasiannya pada lantai dan dinding, selain itu dapat digunakan juga untuk furnitur seperti meja, kursi, aksesoris perlengkapan rumah tangga, dan lain sebagainya. Saat ini di Indonesia belum tersedia museum khusus untuk marmer, untuk itu diperlukan sarana sebagai tempat untuk konservasi dan juga sebagai penyimpanan koleksi, mengetahui bahwa marmer merupakan sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui dan dapat habis, juga langka. Dalam perancangan museum ini akan memperkenalkan bahwa marmer bukan hanya sekedar material untuk interior, melainkan material yang memiliki banyak potensi dan manfaat kepada masyarakat domestik maupun non-domestik. Selain itu, Museum Marmer Indonesia ini akan menjadi tempat edukasi dalam pengenalan marmer, dengan menampilkan storyline yang kronologis dengan suasana ruang yang berbeda dibantu dengan media teknologi yang akan menjadikan museum ini lebih atraktif dan interaktif terhadap pengunjung.

Kata Kunci: Marmer, Suasana Ruang, Edukasi

Subjek

INTERIOR DESIGN - MUSEUM
 

Katalog

Perancangan Museum Marmer Indonesia
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

BOBY HERAFANDY SUYONO
Perorangan
TITIHAN SARIHATI, RATRI WULANDARI
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Desain Interior
Bandung
2019

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini