ABSTRAK
Cidurian merupakan lahan yang sangat luas akan perkebunan kangkung di kota Bandung. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai estetika pada tahap perwujudan pada produk alat panen kangkung yang akan dirancang. Penulisan ini dilakukan karena permasalahan-permasalahan yang terdapat pada alat panen kangkung, seperti penggunaan yang tidak nyaman dan sulit . Selain ergonomi, sistem penggunaan, dan material, produktivitas dan efisiensi waktu merupakan hal yang sangat berpengaruh untuk perancangan sebuah produk. Metode yang digunakan pada perancangan ini adalah metode analisis komperasi dengan produk-produk kompetitor yang sejenis. Teknik yang dilakukan untuk pengumpulan data dengan observasi dan wawancara terhadap calon pengguna. Hasil dari perancangan ini adalah menciptakan padat karya, waktu yang lebih ringkas pada alat panen kangkung yang baru dan mempermudah pengguna.
Kata Kunci : Cidurian, Bandung, Alat Panen Kangkung, produktivitas dan efisiensi waktu.