Panti asuhan muhammadiyah merupakan salah satu amal usaha muhammadiyah di bidang sosial. Muhammadiyyah mempunyai 318 panti asuhan, santunan dan asuhan keluarga yang tersebar di Indonesia. Kegiatan sosial di panti asuhan selain mengasuh dan membina anak yang tinggal di panti juga membina,mengasuh dan membiayai anak-anak kurang mampu yang ada di luar panti yang masih memiliki orang tua. kegiatan yang dilakukan di panti asuhan muhammadiyah meliputi pembinaan anak dalam hal agama, pendidikan dan keterampilan anak. Selain itu, muhammadiyah berusaha menanamkan nilai-nilai keorganisasian dan kemuhammadiyahan kepada anak panti guna menyiapkan kader-kader penerus persyarikatan muhammadiyah. Berdasarkan hasil survei, masih banyak panti asuhan yang belum memperhatikan psikologis anak terkait kebutuhan privasi yang berbeda pada tiap jenjang usianya, kebutuhan akan suasana rumah dalam panti asuhan, kebutuhan fasilitas pembinaan khusus seperti ruang komputer, ruang music, ruang keterampilan dan perpustakaan.Selain itu, pada beberapa kasus panti asuhan muhammadiyah, belum adanya fasilitas khusus untuk menunjang pendidikan kader kemuhammadiyahan seperti ruang diskusi dan ruang organisasi.Untuk memaksimalkan hal tersebut, Perancangan interior panti asuhan muhammadiyah di magelang di lakukan dengan pendekatan nilai-nilai kehidupan islam warga muhammadiyah sehingga terbentuknya anak-anak panti asuhan yang memiliki nilai kemuhammadiyahan dan siap dari segi psikologis, pengetahuan dan keterampilan untuk menjadi kader persyarikatan muhammadiyah.
Kata kunci : Panti Asuhan, Kepribadian Muhammadiyah,Karakter dan Suasana.