Keuntungan bagi investor yang memiliki saham adalah mendapatkan return. Salah satu faktor yang memengaruhi return saham adalah kinerja variabel makro ekonomi yang terdiri dari PDB (Konsumsi, Investasi, Pengeluaran Pemerintah, Ekspor, dan Impor); inflasi; tingkat bunga; tingkat pengangguran terbuka; kurs; jumlah uang beredar; dan IHSG.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sebelas variabel tersebut terhadap return saham BUMN yang terdaftar pada indeks IDX BUMN20 di BEI periode 2008-2019. Perusahaan yang menjadi objek penelitian adalah BNI, BRI, Bank Mandiri, dan Telkom. Principal Component Analysis (PCA) adalah metode yang digunakan pada penelitian ini. Inflasi dan kurs memiliki korelasi yang rendah, sehingga dieliminasi dari penelitian.
Hasil PCA membentuk tiga komponen utama dari reduksi sembilan variabel. Analisis regresi dilakukan untuk menguji pengaruh ketiga faktor tersebut terhadap return saham. Hasil regeresi komponen utama menunjukkan bahwa faktor pertama tidak berpengaruh signifikan terhadap return saham. Faktor kedua dan faktor ketiga berpengaruh negatif signifikan terhadap return saham. Faktor pertama disebut faktor moneter, faktor kedua disebut faktor PDB, dan faktor ketiga disebut faktor investasi. Faktor moneter, faktor PDB, dan faktor investasi perlu menjadi pertimbangan bagi investor dalam menentukan keputusan investasi. Ketiga faktor tersebut juga harus menjadi perhatian pemerintah dalam mengelola BUMN.
Kata Kunci : Analisis Komponen Utama; Return Saham; dan Variabel Ekonomi Makro