Pengaruh Diferensiasi Produk dan Kesadaran Merek terhadap Keputusan Pembelian Product Iphone di Kota Bandung

DHIKA ALVIAN SOFIANDY

Informasi Dasar

20.04.683
658.8
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Pemasaran merupakan salah satu fungsi manajemen dalam melaksanakan kegiatan perusahaan. Salah satu bidang kajiannya adalah Diferensiasi produk yang membahas mengenai perbedaan guna memberikan nilai tambah yang terkandung dalam suatu produk. Beberapa perbedaan yang ada pada Iphone tidak mampu menghasilkan nilai tambah. Selain itu perusahaan perlu memperhatikan kesadaran merek agar produk tersebut dikenal oleh konsumen agar memiliki peluang yang lebih besar dipilih saat konsumen melakukan keputusan pembelian. Kesadaran merek Iphone tengah mengalami penurunan seiring dengan menurunnya hasil penjualan pada kuartal pertama di tahun 2019. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh diferensiasi produk dan kesadaran merek secara parsial maupun simultan terhadap keputusan pembelian produk Iphone di Kota Bandung. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode analisis deskriptif. Teknik analisis regresi linier berganda. Dengan Populasi konsumen produk Iphone di Kota Bandung. Teknik pengambilan sampel nonprobability sampling dengan jenis purposive sampling yaitu konsumen yang pernah atau masih menggunakan produk Iphone di Kota Bandung. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa konsumen produk Iphone di Kota Bandung terhadap diferensiasi produk dan keputusan pembelian memiliki nilai rata-rata sebesar 78,10% dan 75,10% sehingga tergolong dalam kategori baik sedangkan kesadaran merek memiliki nilai rata-rata 61,25% sehingga tergolong dalam kategori cukup baik. Diferensiasi produk dan kesadaran merek memiliki pengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian produk Iphone di Kota Bandung sebesar 36,50% dan 23,22%. Sementara pengaruh secara simultannya sebesar 59,80%. Saran dalam penelitian ini yaitu perusahaan Apple sebaiknya menyesuaikan kembali penetapan biaya perbaikan Iphone dan mengevaluasi kegiatan bauran pemasaran. Kata Kunci: Pemasaran, Diferensiasi Produk, Kesadaran Merek, Keputusan Pembelian.

Subjek

MARKETING MANAGEMENT
 

Katalog

Pengaruh Diferensiasi Produk dan Kesadaran Merek terhadap Keputusan Pembelian Product Iphone di Kota Bandung
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

DHIKA ALVIAN SOFIANDY
Perorangan
ARLIN FERLINA MOCHAMAD TRENGGANA
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Administrasi Bisnis
Bandung
2020

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini