Almalia School merupakan sebuah lembaga pendidikan anak usia dini yang berlokasi di perumahan permata buah batu Bandung. Almalia School memiliki beberapa kelas belajar diantaranya playgroup A, playgroup B, TK A dan TK B. Untuk menunjang proses belajar dan mengajar di Almalia School terdapat beberapa inventaris barang yang digunakan diantaranya seperti buku bacaan, alat permainan edukasi, alat permainan outdoor, meja, kursi, karpet, dan lain-lain. Proses pengelolaan data inventaris di Almalia School masih menggunakan buku catatan sehingga pengelola mengalami beberapa kesulitan seperti catatan inventaris barang yang hilang, rusak hingga sobek. Maka tujuan dari penelitian ini ialah untuk merancang sebuah aplikasi pengelolaan data inventaris barang Almalia School. Dimana aplikasi ini digunakan untuk memfasilitasi pengelolaan inventaris barang. Proses pembuatan aplikasi menggunakan metode prototype dengan bahasa pemrograman yang digunakan ialah PHP dan HTML dengan Framework CodeIgniter.