Perusahaan penting dalam memiliki sumber daya manusia yang berkualitas yang dapat memberikan kontribusi secara maksimal untuk keberhasilan perusahaan. Sumber daya manusia yang mempunyai loyalitas dan kinerja yang tinggi akan membantu perusahaan dalam menjalankan visi misinya secara optimal karena dengan adanya loyalitas yang tinggi, karyawan tidak akan dengan mudah ingin keluar dari perusahaan. Persepsi dukungan organisasi dan kepuasan kerja yang terpenuhi dengan baik akan mengurangi terjadinya turnover intention karyawan pada perusahaan.
Penelitian ini dilakukan pada PT. Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 3 Cirebon dengan menggunakan persepsi dukungan organisasi dan kepuasan kerja sebagai variabel bebas dan turnover intention sebagai variabel terikat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat persepsi dukungan organisasi karyawan, tingkat kepuasan kerja karyawan, tingkat turnover intention karyawan, serta pengaruh persepsi dukungan organisasi dan kepuasan kerja terhadap turnover intention karyawan PT. Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 3 Cirebon secara parsial maupun simultan.
Metode penelitian yang digunakan yaitu metode penelitian kuantitatif. Untuk memperoleh data, penulis melakukan penyebaran kuesioner kepada 313 responden yaitu karyawan PT. Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 3 Cirebon. Kuesioner yang digunakan dalam penelitian ini memiliki 27 pernyataan dengan skala likert 6 titik.
Metode sampling yang digunakan pada penelitian ini adalah probability sampling dengan menggunakan Rumus Slovin. Penulis menggunakan IBM SPSS 25 dalam mengolah data. Untuk menjelaskan hasil penelitian, teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif, uji asumsi klasik, koefisien determinasi, analisis jalur, dan uji hipotesis.
Penelitian ini menunjukkan bahwa nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,254 atau 25,4%. Hasil yang diperoleh pada penelitian ini menunjukkan bahwa persepsi dukungan organisasi berpengaruh signifikan negatif terhadap turnover intention, kepuasan kerja berpengaruh signifikan negatif terhadap turnover intention, serta persepsi dukungan organisasi dan kepuasan kerja berpengaruh signifikan dan simultan terhadap turnover intention karyawan PT. Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 3 Cirebon.