Keberadaan generasi digital natives atau generasi Z dengan periode kelahiran (1995-2010) saat ini terlihat mendominasi komunitas sivitas akademika di lembaga pendidikan perguruan tinggi. Generasi Y yang mulai sudah ‘tergeser’ dengan keberadaan generasi Z yang mana adalah mahasiswa sekarang. Dominasi ini juga terlihat di Istitut Teknologi Bandung dimana lebih dari 70% anggota sivitas akademikanya yaitu dosen dan mahasiswa adalah generasi Z. Hal ini yang menyebabkan perlunya pengembangan perpustakaan yang mendukung keberadaan generasi Z. Permasalahannya, perpustakaan Istitut Teknologi Bandung belum memenuhi dan menyediakan fasilitas sesuai dengan kebutuhan serta karakter mahasiswa, sehingga mempengaruhi terhadap minat kunjungan mahasiswa ke perpustakaan. Terbukti dari hasil data pada UPT Perpustakaan Istitut Teknologi Bandung terjadi penurunan pada setiap tahunnya, bisa dilihat dari data kunjungan pada tahun 2017-2019 telah mengalami penurunan sebanyak 76.679? orang. Pada proses perancangan ulang perpustakaan Istitut Teknologi Bandung ini akan menarapkan tema ”new age zen” yang bertujuan untuk dapat marik kembali minat kunjungan mahasiswa ke perpustakaan dan untuk mencipkatan perpustakaan yang dapat memenuhi kebutuhan sesuai dengan karakter mahasiswa yang mana adalah generasi Z dan menjadikan perpustakaan sebagai tempat belajar yang menyenangkan.
Kata kunci : Generasi Z, Perpustakaan, Istitut Teknologi Bandung, Kebutuhan, Karakter