PERANCANGAN FITUR APLIKASI HELP DESK TICKETING BERBASIS WEBSITE PADA SEKSI TEKNISI UNTUK TINDAKAN PERBAIKAN PERANGKAT TI MENGGUNAKAN METODE EXTREME PROGRAMMING STUDI KASUS: PT LESTARI BANTEN ENERGI

MUHAMMAD RAFIDAN

Informasi Dasar

2104 kali
20.04.2448
005.372
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

PT Lestari Banten Energi merupakan perusahaan yang bergerak disektor industrial. PT Lestari Banten Energi resmi beroperasi pada 28 Maret 2017 dan bagian dari Genting Group. PT Lestari Banten Energi merupakan Perusahaan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) yang berkapasitas 660 MW.

PT Lestari Banten Energi memiliki banyak posisi, salah satunya posisi Technisian III-IT. Tugasnya adalah mengatasi masalah terkait perangkat Teknologi Informasi (TI) di perusahaan. Pegawai Technician III – IT mengalami kendala saat menjalankan tugasnya, yaitu pelaporan masalah terkait perangkat TI dari pegawai tidak tersampaikan dengan baik. Hal ini dikarenakan proses pelaporan yang masih sederhana, dengan menggunakan telepon kabel atau dengan tatap muka secara langsung. Karena tugasnya, Technician III – IT tidak selalu ada diruangannya sehingga menyebabkan banyak laporan dari IT Support yang tidak tersampaikan dan membutuhkan waktu yang cukup lama dalam mengatasi masalah yang dilaporkan.

Berdasarkan permasalahan tersebut, perlu dikembangkan aplikasi help desk ticketing berbasis website dengan tujuan membantu pegawai Technisian III-IT khususnya pada role Technician III-IT dalam memberikan informasi dan mengelola laporan terkait masalah perangkat TI dengan cepat dan akurat yang diberi nama Genesys. Aplikasi Genesys dikembangkan dengan menggunakan framework codeigniter dan database MySQL. Aplikasi ini dikembangkan dengan mengadopsi konsep agile dan metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah extreme programming.

Metode extreme programming merupakan metode pengembangan aplikasi yang efisien, cepat dan fleksibel serta cocok untuk pengembangan aplikasi dengan skala yang kecil dan dapat diselesaikan oleh tim yang sedikit. Selain itu, extreme programming berfokus untuk meningkatkan kepuasan customer dengan mengantisipasi setiap perubahan kebutuhan customer yang cepat dan tidak dapat diduga. Dengan metode extreme programming, dihasilkan aplikasi Genesys pada role Technician III-IT dengan fitur yang dapat merespons tiket yang telah ditugaskan oleh IT Support kepada Technician III-IT, mempermudah Technician III-IT dalam memperbarui status pernyelesaian tiket, dan Technician III-IT dapat mengubah kategori tiket yang sesuai apabila user salah memasukkan kategori tiket.

Kata kunci: Help desk Ticketing, Extreme Programming, Pengembangan Aplikasi Website, agile

Subjek

SISTEM INFORMASI
 

Katalog

PERANCANGAN FITUR APLIKASI HELP DESK TICKETING BERBASIS WEBSITE PADA SEKSI TEKNISI UNTUK TINDAKAN PERBAIKAN PERANGKAT TI MENGGUNAKAN METODE EXTREME PROGRAMMING STUDI KASUS: PT LESTARI BANTEN ENERGI
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

MUHAMMAD RAFIDAN
Perorangan
RAHMAT FAUZI, AHMAD MUSNANSYAH
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Sistem Informasi
Bandung
2020

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini