Pengaruh Penerapan Sistem Akuntansi Keuangan Daerah, Standar Akuntansi Pemerintahan, dan Kompetensi Sumber Daya Manusia Terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (Studi pada Satuan Kerja Perangkat Daerah Kota Bandung)

DIVIA MAHDALENA MAHTOVANI

Informasi Dasar

20.04.3018
657.661
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Laporan keuangan pemerintah bertujuan untuk menyajikan informasi yang berguna dalam pengambilan keputusan serta menunjukkan akuntabilitas entitas pelaporan atas sumber daya yang sudah dipercayakan. Laporan keuangan pemerintah daerah yang berkualitas dapat membantu pemerintah dalam pengambilan keputusan yang arah yang lebih baik. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh kompetensi sumber daya manusia, sistem akuntansi keuangan daerah, dan standar akuntansi pemerintahan terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah. Adapun jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian deskriptif-verifikatif bersifat kausal. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan kuesioner (data primer) yang telah diolah oleh penulis dengan menggunakan skala likert serta sampel yang digunakan sebanyak 62 responden yang dipilih melalui metode sampling sensus. Data di dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda melalui software IBM SPSS 25.0. Berdasarkan hasil pengujian yang telah dilakukan, hasil pengujian menunjukkan adanya pengaruh secara simultan antara pengaruh sistem akuntansi keuangan daerah, standar akuntansi pemerintahan, dan kompetensi sumber daya manusia terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah. Berdasarkan hasil pengujian secara parsial, sistem akuntansi keuangan daerah menunjukkan adanya pengaruh positif secara parsial terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah. Namun, kompetensi sumber daya manusia dan standar akuntansi pemerintahan tidak berpengaruh positif secara parsial terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah.

Kata kunci: kompetensi sumber daya manusia, sistem akuntansi keuangan daerah, dan standar akuntansi pemerintahan.

Subjek

ACCOUNTING FOR GOVERNMENT
 

Katalog

Pengaruh Penerapan Sistem Akuntansi Keuangan Daerah, Standar Akuntansi Pemerintahan, dan Kompetensi Sumber Daya Manusia Terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (Studi pada Satuan Kerja Perangkat Daerah Kota Bandung)
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

DIVIA MAHDALENA MAHTOVANI
Perorangan
Dini Wahjoe Hapsari
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2020

Koleksi

Kompetensi

  • SA833046 - SKRIPSI

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini