PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, DAN SOLVABILITAS TERHADAP PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (Studi Pada Perusahaan di Indeks Sri-Kehati Tahun 2015-2018)

YUNITA EASTY PERTIWI LOLO

Informasi Dasar

71 kali
20.04.3413
657
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

CSR merupakan kewajiban suatu perusahaan yang tidak hanya memberikan kebutuhan masyarakat tetapi juga memperhatikan bagaimana cara mempertahankan kualitas lingkungan dengan berkontribusi positif terhadap masyarakat di lingkumgan perusahaan tersebut beroperasi. Dengan meningkatnya kesadaran masyarakat akan lingkungan perusahaan dituntut agar memiliki tanggung jawab atas kegiatan operasional yang dilakukan bukan hanya berfokus pada laba yang dihasilkan Namun, berdasarkan survei yang dilakukan oleh Riset Centre for Governance, Institutions, and Organizations National University of Singapore (NUS) Business School menunjukkan rendahnya pemahaman perusahaan terhadap praktik CSR terutama di Indonesia (Suastha, 2016). Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui beberapa faktor yang mempengaruhi praktik CSR sehingga variabel dependen dalam penelitian ini adalah pengungkapan CSR dan variabel independennya adalah profitabilitas (net profit margin), likuiditas (current ratio) dan solvabilitas (debt to total asset ratio) baik secara simultan maupun parsial. Sampel penelitian ini sebanyak 60 sampel yang terdiri dari perusahaan yang terdaftar pada indeks Sri-Kehati periode 2015-2018 menggunakan analisis regresi data panel dengan bantuan aplikasi Eviews10 dengan metode kuantitatif. Data diperoleh berdasarkan laporan tahunan dan laporan keuangan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara simultan profitabilitas (net profit margin), likuiditas (current ratio), dan solvabilitas (debt to total asset ratio) berpengaruh terhadap pengungkapan CSR. Secara parsial profitabilitas (net profit margin), likuiditas (current ratio), dan solvabilitas (debt to total asset ratio) berpengaruh terhadap pengungkapan CSR. dengan kemampuan variabel independen menjelaskan variabel dependen sebesar 66,51%. Perusahaan diharapkan mampu mengontrol penggunaan utang sebagai sumber pendanaan serta mampu bekerja secara efisien agar mampu meningkatkan laba serta menekan beban-beban agar kegiatan operasional tidak bergantung pada utang. Kata Kunci: Pengungkapan Corporate social responsibility, Profitabilitas, Likuiditas, Solvabilitas

Subjek

ACCOUNTING
 

Katalog

PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, DAN SOLVABILITAS TERHADAP PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (Studi Pada Perusahaan di Indeks Sri-Kehati Tahun 2015-2018)
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

YUNITA EASTY PERTIWI LOLO
Perorangan
WILLY SRI YULIANDARI
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Akuntansi
Bandung
2020

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini