Karakteristik Startup dan Peran Inkubator Bisnis di Indonesia

ADHIA IKA WAHYUNI

Informasi Dasar

221 kali
20.05.101
338.04
Karya Ilmiah - Thesis (S2) - Reference

ABSTRAK

Startup merupakan dampak positif dari transformasi digital di Indonesia, karena telah memberikan kontribusi pada PDB Indonesia. Isu kesuksesan dari beberapa startup Indonesia seperti Gojek, Traveloka, Tokopedia dan Bukalapak yang memicu masyarakat untuk berbondong-bondong mendirikan sebuah startup, namun startup tersebut didirikan tanpa melalui program inkubasi bisnis, sedangkan inkubator bisnis di Indonesia sudah ada sejak tahun 1994 jauh sebelum pendirian startup-startup ini. Hal ini berbeda dengan diluar negeri yaitu startup seperti AirBnB dan Dropbox yang merupakan alumni dari inkubator bisnis telah mencapai kesuksesan lebih dari US$30 miliar. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui startup seperti apa saja yang ada dan seperti apa pelayanan dari inkubator bisnis di Indonesia, dengan mengidentifikasi sebanyak 992 startup dan 23 inkubator bisnis di Indonesia yang nantinya dapat digunakan pemerintah sebagai landasan untuk menentukan sebuah perencanaan agar dapat mengembangkan atau menumbuhkan startup sehingga target pemerintah yaitu gerakan 1000 startup tercapai. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode sampling jenuh (sensus). Data yang digunakan adalah data startup yang terdaftar dalam Mapping & Database Startup Indonesia 2018 dan data inkubator bisnis yang ada di Indonesia. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa startup dengan model independent yang mendominasi bisnis di Indonesia dengan jumlah 877 startup, dengan kepemilikan pribadi yaitu 864 startup dan dari masyarakat lokal (indigenous) yaitu 858 startup. Sedangkan untuk inkubator bisnis hanya ada satu yang telah menyediakan seluruh fasilitas. Kesimpulan dari penelitian ini adalah karena tingkat pengangguran cukup tinggi, sehingga masyarakat lokal lebih memilih mendirikan sebuah usaha termasuk startup dengan modal pribadi dan secara mandiri. Sedangkan untuk pelayanan dari inkubator bisnis di Indonesia sudah menyediakan layanan utama untuk menciptakan keberlanjutan dari technopreneurship.

Kata kunci : Model Startup, Kepemilikan Startup, Tempat Asal Startup, Inkubator Bisnis, Indonesia.

Subjek

ENTREPRENEURSHIP-BUSINESS INCUBATORS
 

Katalog

Karakteristik Startup dan Peran Inkubator Bisnis di Indonesia
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

ADHIA IKA WAHYUNI
Perorangan
SISKA NOVIARISTANTI
 

Penerbit

Universitas Telkom, S2 Manajemen
Bandung
2020

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini