Pendidikan di zaman sekarang ini sangatlah penting, pada saat ini gelar sarjana/S1 saja dirasa tidak cukup. Namun biaya untuk menempuh pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi sangatlah mahal. Oleh sebab itu, beasiswa hadir untuk membantu orang-orang yang kesulitan dalam hal biaya untuk melanjutkan pendidikannya. Namun informasi seputar beasiswa sulit didapatkan, hal ini membuat orang-orang lebih memilih jalur regular atau merasa puas hanya dengan gelar S1. Oleh karena itu dalam tugas akhir ini, akan dibuat aplikasi mobile, sebagai media informasi bagi mahasiswa dalam mencari informasi seputar beasiswa, yang diharapkan mampu mempermudah mahasiswa dalam mencari informasi beasiswa. Aplikasi ini nantinya akan dirancang dengan user interface yang menarik dan mudah digunakan, untuk memudahkan pengguna menemukan informasi beasiswa, serta memudahkan dalam tata cara pendaftarannya. Untuk menunjang penelitian ini, maka akan dilakukan pengumpulan data dengan cara wawancara terhadap praktisi aplikasi, wawancara terhadap mahasiswa, kuesioner, dan studi pustaka.