PERANCANGAN DAN REALISASI BAND PASS FILTER SRR FREKUENSI 3,5 GHz UNTUK 5G

QAAID TERRION RIYANTO

Informasi Dasar

106 kali
20.04.4017
621.382
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

5G (Five Generation) merupakan teknologi komunikasi akses data yang menggunakan jaringan multi-layered, multi-RAT heterogeneous yang termasuk 2G, 3G, 4G dan RLAN. Jaringan 5G harus berintegrasi/bekerja dengan teknologi akses radio seperti FSS (Fixed Satellite Service), BBS (Broadcast Satellite Service), dan MMS (Mobile Satellite Service). Kecepatan maksimal teknologi 5G mencapai 100 kali dibandingkan kecepatan 4G,atau lebih tepatnya 10Gbps, dan dapat meningkatkan kecepatan pengguna mencapai hingga 1000 kali lipat serta mendukung 100 kali lebih banyak pengguna. Oleh karena itu, dibutuhkannya komponen untuk menyaring frekuensi. Salah satu komponen yang dibutuhkan adalah Band Pass Filter. Pada tugas akhir ini dilakukan simulasi Band Pass Filter (BPF) pada frekuensi kerja 5G di 3,5 GHz. Filter BPF yang dibuat dengan menggunakan Split Ring Resonator (SRR). Metode ini dapat digunakan untuk meningkatkan performasi bandwidth yang dihasilkan menjadi besar pada perangkat seperti filter atau antenna tanpa perlu menambahkan dimensi dari perangkat. Karakteristik respon frekuensi yang dihasilkan akan bergantung pada jenis, pola, susunan, serta jarak gap dari SRR yang digunakan. Perancangan filter BPF dilakukan dengan menggunakan software simulasi numerik untuk elektromagnetik dengan menyesuaikan spesifikasi filter. Filter BPF dalam simulasi menggunakan mikrostip bahan Rogers Duroid 5880LZ (???????? sebesar 2,0). Dari hasil perancangan filter yang didapatkan insertion loss ? 3dB, return loss ? 10dB dan bandwidth 100 MHz pada frekuensi 3500 MHz. Sehingga Filter ini dapat diimplementasikan pada frekuensi kerja 5G di 3,5 GHz.

Subjek

Tellecommunication
 

Katalog

PERANCANGAN DAN REALISASI BAND PASS FILTER SRR FREKUENSI 3,5 GHz UNTUK 5G
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

QAAID TERRION RIYANTO
Perorangan
Dharu Arseno, Edwar
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2020

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini